Penulis: Boni Jehadin

Betun, VoxNtt.com-Selama sepekan terakhir ini, beberapa Poktan (Kelompok Tani) di Kabupaten Malaka mendapatkan bantuan, berupa uang tunai. Bantuan finansial itu atas aspirasi yang diperjuangkan anggota DPR RI Komisi IV di Senayan asal Dapil II NTT yakni, Ansy Lema (PDI Perjuangan) dan Edward Tannur (PKB). Bantuan ini berasal dari Kementerian pertanian Republik Indonesia yang disalurkan melalui aspirasi dua politisi  Dapil II NTT itu. Adapun beberapa kelompok tani itu ialah Poktan Bones (Desa Alkani/Wewiku), Poktan Rai Oan (Desa Laleten/ Weliman), Poktan KWT Anugerah (Desa Lakulo/ Weliman), Poktan Umarat (Desa Rabasa Hain/ Malaka Barat), Poktan KT St. Laurensius (Desa Litamali/ Kobalima), Poktan Sejahtera…

Read More

Ruteng, VoxNtt.com-Masyarakat Desa Bangka Ara, Kecamatan Cibal Barat, Kabupaten Manggarai meminta kesediaan Pemerintah Daerah (Pemda) Manggarai untuk mengaudit pengelolaan dana desa di Desa tersebut. Permintaan sejumlah masyarakat tersebut dituangkan dalam surat resmi yang dikeluarkan pada tanggal 03 Juli tahun 2021. Surat yang ditandatangani oleh sembilan orang warga masyarakat Desa Bangka Ara itu telah diantar ke Bupati Manggarai oleh salah seorang warga Bangka Ara, Ferdi Jehalut, Senin (05/07/21) pagi. “Surat itu telah saya antar ke pak bupati Manggarai melalui bagian umum,” ujarnya kepada VoxNtt.com, Senin (05/07/21) pagi. Dalam surat yang salinannya diperoleh VoxNtt.com tersebut tertulis sejumlah poin kejanggalan terkait pengelolaan dana…

Read More

Ruteng, VoxNtt.com-Dalam rangka mendukung pengembangan Peternakan di wilayah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Universitas Katolik Indonesia (Unika) St. Paulus Ruteng membuka program studi baru yakni Prodi Peternakan.  Hal itu dijelaskan Ketua Yayasan St. Paulus, RD. Ledobaldus Roling Mujur, Pr, menyusul diterbitkannya surat bernomor 242/E/0/2021 perihal izin Pembukaan Program Studi (Prodi) Peternakan dari Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) Republik Indonesia. Romo Rolling menjelaskan, dasar pijak pengusulan Prodi Peternakan di kampus itu yakni untuk menyiapkan tenaga dengan sumber daya manusia (SDM) yang unggul dalam pengembangan peternakan di NTT umumnya, dan di Flores khususnya,. “Sebab potensi wilayah Flores Barat untuk…

Read More

Kupang, VoxNtt.com-Dalam Laporan Hasil Pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK-RI) Pewakilan Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) tertanggal 17 Mei 2021 menyebutkan, pada tahun 2020, Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Provinsi NTT menganggarkaan Belanja Modal Rp 8,3 Miliar dan telah direalisasikan Rp 7,2 M atau 87,3 %. Berdasarkan pengujian atas realisasi Belanja Modal di DLHK, diketahui terdapat Pekerjaan Insenerator dan Fasilitas Pedukungnya yang terlambat diselesaikan, sehingga harus dikenakan denda keterlambatan sesuai dengan ketentuan perjanjian dalam surat perjanjian kerja (SPK). Dalam laporan tersebut, BPK merincikan, pengadaan Insenerator dan Fasilitas Pendukungnya direalisasikan melalui belanja modal sesuai kontrak nomor DLHK.007/248/III/2020 pada Tanggal…

Read More

VoxNtt.com-Laga semi final Copa Amerika mempertemukan Tim Tanggo dengan Coloumbia di Estadio Nacional de Brasilia (Rabu, 07/06/2021) pukul 09.00 WITA. Laga yang berlangsung sengit itu merebut tiket ke Final menantang Brazil . Sejak awal pertandingan, aksi jual beli serangan diperlihat kedua tim. Argentina yang bermain agresif sejak menit awal, berhasil membuka keunggulan lewat kaki kanan Lautaro Martinez yang memanfaatkan umpan dari Sang Kapten Leonel Messi pada menit ke-7. Aksi jual beli serangan terus berlangsung. Tak hanya itu, para pemain yang menunjukkan gaya permainan yang sangat keras membuat pertandingan itu menjadi ajang pesta kartu kuning. Babak pertama wasit mengeluarkan dua kartu…

Read More

Kupang, VoxNtt.com-Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Josep Nae Soi enggan memberikan penjelasan tentang gagalnya budidaya 1 juta ekor ikan kerapu di Teluk Waekulambu, Kecamatan Riung, Kabupaten Ngada usai Paripurna di DPRD NTT, Senin 28 Juni 2021. Selain Kerapu yang menghabiskan dana Rp 7,8 Milyar di Labuhan Kelambu, hal yang sama ketika ditanyai  program TJPS yang menghabiskan anggaran Rp 25 miliar, namun hanya menghasilkan 412 ekor sapi. “Memang saya yang tabur ikannya, tapi saya tidak ikuti perkembangannya. Saya mau ke sana untuk cek. Tidak bagus kalau saya ngomong kalau tidak lihat. Kalau yang saya lihat sudah bagus. Saya mau pergi…

Read More

Kupang, VoxNtt.com-Secara mengejutkan PDIP memberikan dukungan kepada Kandidat Takem Raja Pono dan Herman Hegi Radja Haba (TRP-Hegi) di Pemungutan Suara Ulang, awal Juli mendatang. Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang sejak awal memilih diam, akhirnya mengalihkan dukungan politik kepada pasangan Nomor urut 3, Takem Radja Pono–Herman Hegi Radja Haba (TRP–Hegi). Dukungan PDIP ini tertuang dalam Surat Keputusan perihal Instruksi Pemenangan Pilkada Kabupaten Sabu Raijua dalam Pemungutan Suara Ulang (PSU), hari ini, Selasa 29 Juni 2021. Surat Keputusan tersebut, ditandatangani Ketua DPP PDIP, Bambang Wuryanto dan Sekjen Hasto Kristiyanto. Ada lima poin yang ditekankan dalam surat tersebut, intinya memerintahkan seluruh pengurus…

Read More

VoxNtt.com-Timnas Portugal, juara bertahan Euro 2016 gagal meraih 3 (tiga) poin atas Timnas Jerman dalam laga matchday kedua Grup F. Laga yang berlangsung sengit di Allianz Arena, Minggu (20/06/21) dini hari, Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan harus menelan pil pahit usai menerima kekalahan 2-4 atas tim tuan rumah Jerman. Toni Kroos, cs menekan di awal pertandingan, namun upaya mereka belum membuahkan hasil. Sementara Portugal yang dalam kondisi tertekan berhasil memeanfaatkan peluang di menit ke-15 melalui mega bintang, Cristiano Ronaldo merobek gawang Manuel Neuer. Nasip sial menimpa tim Portugal. Tanpa perlu berjuang untuk memasukkan bola ke gawang lawan, Jerman justru dibantu oleh…

Read More

Kupang, VoxNtt.com-Felisianus Efrem Jelahut tampak begitu bersemangat bercerita kepada VoxNtt.com saat dihubungi, Rabu (05/05/2021) malam. Rupanya, Elfrem, demikian disapa, memang tengah gembira lantaran baru saja menyelesaikan studi magister di Universitas Padjajaran Bandung. Kepada VoxNtt.com, Pria kelahiran Kupang 09 Juni 1994 itu, mengisahkan tentang perjuangannya selama study magister di Unpad yang ditempuhnya hanya dalam kurun waktu 1,5 Tahun. Lebih cepat setengah tahun dari waktu normal yang diberikan kampus. “Saya kuliah dan lulus cumlaude (dengan pujian) dengan lama waktu satu setengah tahun dari waktu sebenarnya dua tahun,” ujar Efrem. Efrem menerangkan, dalam menyelesaikan studynya, Ia menulis tesis yang menurut dia cukup menantang.…

Read More

Betun, VoxNtt.com-Bupati dan Wakil Bupati Malaka, Simon Nahak dan Kim Taolin semakin menunjukkan keseriusannya dalam memberantas korupsi di Kabupaten itu. Keseriusan dua pemimpin ini mulai terlihat, ketika memanggil para kepala dan mantan kepala desa yang diduga menyelewengkan dana desa di Aula Kantor Bupati Malaka, Kamis (06/05/2021). Dalam pertemuan dengan para kepala desa tersebut, Bupati Simon dan Wabup Kim didampingi Kepala Inspektorat, Remigius Leki dan Sekretaris Daerah, Donatus Bere. Menurut Kepala Inspektorat Remigius, para kepala desa dan mantan kepala desa tersebut sudah diaudit dari tahun 2014 hingga 2020. Namun, menurut Inspektur Remigius, hingga hari ini belum ada kesadaran dari para kepala…

Read More