Soe, Vox NTT-Sebanyak 20-an ribu KTP yang semestinya segera dicetak terpaksa diundur lantaran Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten TTS belum mendapat pasokan blanko KTP.
Hal tersebut disampaikan Kadisdukcapil TTS, Semmy Fallo saat ditemui di ruang kerjanya Jumat (7/4/2017).
Menurut Fallo, kehabisan blanko tersebut membuat proses percetakan KTP belum bisa dilakukan.
“Kita belum bisa cetak KTP untuk 20-an ribu orang karena blankonya tidak ada”jelas Semmy Fallo.
Kandala lain terang Semy adalah sebanyak 1000 data penduduk yang sudah direkam tidak bisa dikirim ke server pusat data di Jakarta karena ada pemasalahan pada sistem penginputan.
Dikatakan, sistem saat ini belum mampu menerima data dalam jumlah yang begitu banyak apalagi dari seluruh Indonesia.
Sebagai langka antisipasinya demikian Semy, pihaknya sudah menyiapkan surat keterangan pengganti blanko KTP.
Blanko sementara ini juga menggunakan sistem aplikasi sebagai pegangan masyarakat dan berlaku selama 6 bulan sambil menunggu proses percetakan KTP selesai.
Menurut Semi, masalah tersebut tidak saja terjadi di TTS, tetapi hampir di seluruh Indonesia. Dia berharap agar masalah tersebut bisa segera diatasi oleh pemerintah pusat.
Sementara untuk urusan dokumen kependudukan lainnya seperti Kartu Keluarga, Akte Kelahiran ataupun dokumen kependudukan lainnya tidak ada masalah. (Paul/VoN).