Borong, Vox NTT – Gubernur NTT Frans Lebu Raya menyampaikan pesan penting bagi seluruh apratur Humas dan Protokol kabupaten/kota di provinsi itu.
Pesan penting Lebu Raya tersebut disampaikan dalam sambutannya sebagaimana dibacakan oleh Bupati Sumba Barat, Agustinus Niga Dapawole saat pembukaan rapat kerja (Raker) kehumasan bagi aparatur Humas dan Protokol kabupaten/kota se-Provinsi NTT di Waikabubak, Selasa (24/04/2018).
Dalam rilis yang diperoleh VoxNtt.com dari Kasubag Humas dan Protokol Setda Manggarai Timur Agus Supratman menyebutkan, Raker tahun 2018 itu sebagai upaya sinergitas peran Kehumasan dan Protokol di Provinsi NTT berlangsung di Waikabubak pada 24 – 27 April 2018.
Dalam sambutannya, Lebu Raya berpesan agar sinergitas antara Humas pemerintah se-Provinsi NTT penting untuk dijaga dan ditingkatkan. Itu terutama dalam menghadapi perkembangan teknologi informasi dan komunikasi.
Selanjutnya, kata Lebu Raya, petugas Humas diharapkan dapat mengelola layanan informasi dengan baik.
Hal ini menjadi penting agar dapat menyukseskan berbagai program pemerintah dalam menyebarluaskan informasi penyelenggaraan pemerintah daerah.
Menurut politisi PDIP itu, seluruh pranata Humas wajib membangun citra dan reputasi positif pemerintah dengan menjalin hubungan kemitraan yang baik dengan sesama pranata Humas dan juga dengan media massa.
Secara lisan usai membacakan sambutan Lebu Raya, Bupati Agustinus menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi NTT yang telah mempercayakan Sumba Barat sebagai tempat pelaksanaan Raker Kehumasan tahun 2018.
“Terima kasih kepada Bapak Gubernur, karena telah selenggarakan tiga Raker tingkat provinsi di Waikabubak. Beberapa kegiatan yang telah dilaksanakan selama ini antara lain Raker Dinas PMD, Dinas Nakertrans dan kali ini Raker Kehumasan dan Protokol,” kata Bupati Agustinus.
Selanjutnya, dia mengajak seluruh peserta Raker mengunjungi destinasi wisata terbaik dunia di Sumba Barat yaitu Hotel Nihi Watu dan Resort Rua.
Di tempat sama, Kepala Biro Humas NTT Semuel Pakereng menuturkan, Raker Kehumasan dan Protokol adalah kegiatan kalender tetap tahunan dan akan dilaksanakan secara bergilir di tiap kabupaten.
Sebab itu, setiap pranata Humas diharapkan dapat mengenal diri dan berkarya sesuai tupoksi dalam mempromosikan potensi daerah yang terdapat di NTT.
Hal ini dipertegas Ketua Panitia Kegiatan selaku Kepala Bagian Pelayanan Kemasyatakatan dan Hubungan Kelembagaan (Biro Humas), Lidia Dunga Poety.
Raker Kehumasan 2018 bertajuk “Sinergitas Peran Kehumasan sebagai Jembatan Informasi”, kata dia, adalah kegiatan Kehumasan yang mesti tetap dipertahankan di masa mendatang.
Penulis: Nansianus Taris
Editor: Adrianus Aba