Borong, Vox NTT-Badan Kepegawaian Negara Kantor Negeri X Denpasar sudah mengeluarkan jadwal penyelenggaraan tes CPNS tahun 2018 pada Senin, 29 Oktober 2018.
Dalam surat edaran jadwal tes CPNS yang salinannya diperoleh VoxNtt.com, menyebutkan jadwal tes untuk Kabupaten Manggarai Timur (Matim) dimulai pada 3 sampai 13 November 2018.
Penjabat Sekda Matim, Vansi Jahang saat dikonfirmasi VoxNtt.com di Borong, Selasa (30/10/2018), menjelaskan jadwal tes CPNS di kabupaten ujung timur Manggarai itu akan dijalankan sesuai yang tertera dalam surat edaran.
Dia mengatakan, pelaksanaan tes CPNS di Matim satu hari akan ada lima sesi. Satu sesi 60 orang. Hal itu sesuai dengan jumlah komputer yang disediakan panitia.
Kata dia, untuk CPNS ini, hari Sabtu dan Minggu tidak ada libur.
“Hari Minggu selesai misa, lanjut tes,” kata Vansi.
Tes CPNS akan dilaksanakan di Kantor BKD Matim yang berlokasi di Lehong.
Penulis: Nansianus Taris
Editor: Ardy Abba