SoE, Vox NTT- Menjelang pelantikannya sebagai Bupati TTS, Kamis 14 Februari 2019 esok, Epy Tahun dan Wakilnya Army Konay melakukan berbagai upaya pembenahan dan pemanfaatan aset Negara.
Salah satunya, rumah jabatan bupati dan wakil bupati yang selama ini tidak ditempati mulai dibenahi kembali.
Pantauan VoxNtt.com, Rabu (13/02/2018), tampak sejumlah petugas sibuk membersihkan dan menata rujab Bupati dan Wakil Bupati TTS.
Bupati TTS terpilih, Epy Tahun mengatakan, dirinya dan Wabup pasca dilantik langsung menempati rujab masing-masing.
“Itu fasilitas Negara yang dibangun dari uang rakyat. Jangan sampai jadi mubazir. Jadi saya dan Wakil Bupati sudah komitmen untuk tinggal di rujab masing-masing,” jelas Epy yang diwawancarai, Senin (11/02/2019) lalu,
Epy mengaku selama ini banyak rujab Camat yang dibiarkan kosong dan tidak dihuni para camat.
Oleh karena itu, lanjut Epy, setelah tinggal di rujab, para Camat pun jangan pulang pergi lagi.
“Pulang pergi (PP), maksudnya, menjadi Camat tapi tinggalnya di SoE. Semua Camat harus tempat tinggalnya di kampung, di rumah jabatan,” tandasnya.
Epy mengingatkan para Camat agar tidak membiarkan aset-aset daerah menjadi mubazir.
“Rakyat lagi susah, 32 Camat harus ada bersama masyarakat di kampung,” pungkas dia.
Penulis: L. Ulan
Editor: Ardy Abba