Soe, Vox NTT-Teka-teki siapa pemegang palu di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) 2019-2014 terjawablah sudah.
Marcu Buana, akhirnya diputuskan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem sebagai Ketua DPRD TTS.
Keputusan ini sesuai salinan keputusan DPP Partai Nasdem yang diperoleh VoxNtt.com, Selasa (03/09/2019).
Sementara itu, dua nama lain yang diajukan yaitu Hendrik Babys ditunjuk sebagai Ketua Fraksi Nasdem dan Jean Neonufa sebagai wakil Ketua Fraksi.
Sementara itu, untuk posisi Wakil Ketua 1 dari PKB, hingga Selasa (03/09/2019) hari ini, belum ada kepastian. Namun, diinternal PKB, telah menunjuk Egy Usfunan sebagai Ketua Fraksi PKB.
“Untuk posisi Wakil Ketua 1, belum ada petunjuk dari Pimpinan Pusat PKB. Hanya saja, diinternal sudah menunjuk Pak Egy sebagai Ketua Fraksi,” ujar Wakil Ketua Sementara DPRD TTS, Roy Babys.
Sementara itu, posisi Wakil Ketua dari PDI Perjuangan, hingga saat ini juga belum ada keputusan dari DPP PDI Perjuangan.
“Untuk Ketua Fraksi PDI Perjuangan sudah disepakati, Matheos Lakapu. Namun, untuk Wakil Ketua 2, belum ada keputusan resmi Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan,” ungkap Ketua DPC PDI Perjuangan TTS, Decky Liu, saat dikonfirmasi VoxNtt.com.
Terkait susunan Fraksi DPRD TTS, informasi yang dihimpun VoxNtt.com di Sekretariat DPRD TTS menyebutkan: Fraksi Nasdem dipimpin Hendrik Babys, Fraksi PKB dipimpin Egy Usfunan, Fraksi Hanura dipimpin Marten Tualaka, Fraksi Gerindra, Imanuel Olin.
Fraksi Demokrat dipimpin Maxi Lian, Fraksi PKPI, dipimpin Uksam Selan dan Fraksi Golkar tetap dipimpin Ruba Banunaek.
Partai Perindo dan Partai Berkarya yang masing-masing meraih satu bergabung ke Fraksi Golkar dan PAN ke Fraksi PKPI.
Penulis: L. Ulan
Editor: Irvan K