Ruteng, Vox NTT – Salah satu bakal calon Wakil Bupati Manggarai Aloysius Selama resmi mendaftar di Partai Demokrat untuk Pilkada serentak tahun 2020 mendatang.
Didampingi keluarga dan tim pemenang, Lois Selama menyambangi Sekretariat DPC Partai Demokrat Kabupaten Manggarai untuk menyerahkan berkas pendaftaran, Kamis (24/10/2019).
Kedatangan rombongan tersebut diterima langsung oleh ketua panitia Pilkada DPC Demokrat Manggarai Nikolaus Nirang, Wakil Ketua DPC Willibrodus Puung dan beberapa pengurus lainnya.
Dalam sambutannya, Lois mengaku keputusan untuk bertarung pada Pilkada mendatang berangkat dari persoalan-persoalan yang di Manggarai.
Menurut politisi Demokrat itu, persoalan di Manggarai sangat kompleks.
“Saya maju karena ada kompleksitas persoalan di Manggarai yang belum terpecahkan sampai hari ini, baik kemiskinan, lapangan kerja yang belum terbuka luas dan masih banyak juga orang-orang kita yang pergi bekerja ke luar daerah hanya untuk mencari sesuap nasi,” ungkapnya.
Menurut Lois, banyak potensi di Manggarai yang bisa dimanfaat dengan baik untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Namun hal itu belum dilakukan dengan baik oleh pemimpin saat ini. Akibatnya, banyak persoalan yang terjadi.
“Bisa dikatakan kalau Manggarai ini salah urus. Potensi sudah luar biasa, tetapi masyarakat miskin masih banyak. Masih mencari sesuap nasi di tanah rantau, ini memprihatinkan. Itulah yang mendorong kami, saya khususnya sebagai orang muda untuk kemudian coba menerobos hal baru untuk bangun Manggarai ke depan,” ujarnya.
Ketua Forum Komunikasi Alumni (Forkoma) PMKRI Manggarai itu mengaku hadir sebagai solusi dengan spirit orang muda untuk menyelesaikan berbagai persoalan yang ada.
Orang muda, kata dia, memiliki semangat dan tidak akan cepat lelah untuk bisa melihat kondisi dan menyelesaikan persoalan.
Bahkan ia menegaskan pada Pilkada Manggarai akan mendukung siapa saja yang penting orang muda.
“Yang menjadi sebuah cita-cita saya sebagai generasi muda bahwa harapannya yang akan pimpin Manggarai di masa yang akan datang adalah orang yang sama seperti saya, yakni orang muda. Kita tidak bisa mengharapkan perubahan kepada orang yang telah lama memimpin dan sudah tua. Mereka sudah lelah,” ungkapnya.
“Kita mau bangun Manggarai baru yang dilaksanakan oleh orang yang cerdas, orang yang energik orang yang masih muda. Tidak bisa kita limpahkan ke orang tua yang sudah sudah lelah, sudah terlalu lama berada di bawah kepemimpinan, dalam kontestasi politik Pilkada 2020 pasti saya akan tetap memilih orang muda. Saya akan tetap berada di balik orang muda yang mau bangun,” tegasnya.
Saat bersamaan, Wakil Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Manggarai mengatakan Aloysius Selama merupakan salah satu kader terbaik partai besutan Susilo Bambang Yudoyono itu.
Namun ia menegaskan, pada proses penjaringan di Partai Demokrat, semua pendaftar diperlakukan sama, baik kader maupun non kader.
“Partai Demokrat, dalam proses penjaringan bakal calon tidak ada yang diperlakukan secara khusus, tidak ada yang namanya anak emas. Bahwa semua bakal calon yang mendaftarkan diri di Partai Demokrat perlakuan yang sama baik masyarakat umum maupun pengurus partai,” katanya.
“Ada kader partai yang maju di Manggarai, bagi kami ini merupakan langkah maju. Tetapi kami sampaikan juga bahwa semua proses penjaringan itu akan kita jalankan bersama, segala formasi panitia dan DPC akan terbuka untuk menyampaikan informasi mengenai tahapan-tahapan tersebut secara detail,” tutupnya.
Penulis: Pepy Kurniawan
Editor: Ardy Abba