Betun, Vox NTT- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Malaka menerima kunjungan kerja (Kunker) dari anggota Komisi I DPRD Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Jumat (17/01/2020).
Di hadapan para anggota Komisi I DPRD NTT tersebut, Ketua KPU Kabupaten Malaka Makarius Bere Nahak memaparkan program kerja lembaga yang dipimpinnya itu dalam tahapan Pilkada 2020.
Tak hanya memaparkan panjang lebar tentang program kerjanya, Makarius juga menitipkan aspirasi terkait anggaran untuk KPU Kabupaten Malaka ke depannya.
Ia meminta Komisi I DPRD Provinsi NTT agar bersuara dan menyampaikan aspirasi mengenai anggaran KPU kabupaten. Jika berkenan, anggarannya diusulkan dari APBN. Tujuannya adalah agar tidak ada kendala di APBD kabupaten yang dinilai selalu defisit.
Menanggapi aspirasi KPU kabupaten Malaka itu, Anselmus Tallo anggota Komisi I DPRD Provinsi NTT berjanji akan mengusulkannya saat sidang nanti.
“Kita akan berusaha agar semua kendala di KPU Kabupaten Malaka ini bisa direalisasikan di DPRD Provinsi,” kata Ketua DPC Demokrat Malaka ini.
Dalam kesempatan tersebut juga, Anselmus menjelaskan, Komisi I DPRD Provinsi NTT membidangi pemerintahan dan politik.
Oleh karena itu menurut dia, selaku anggota DPRD Komisi I wajib hukumnya mereka mengunjungi kabupaten – kabupaten di Provinsi NTT dan salah satunya adalah Kabupaten Malaka.
Kunjungan tersebut bertujuan untuk mengecek kesiapan KPU kabupaten dalam menghadapi Pilkada 2020.
Anselmus pun berharap agar tahapan Pilkada 2020 ini dapat berjalan dengan lancar. KPU kabupaten Malaka juga diharapkannya dapat bekerja dalam penyelenggaraan Pemilu 2020 dengan baik.
Untuk diketahui, anggota Komisi I DPRD Provinsi NTT yang datang mengunjungi KPU Kabupaten Malaka tersebut adalah Taolin Ludovikus dari Fraksi PKB dan Anselmus Tallo dari Fraksi Demokrat.
Penulis: Frido Umrisu Raebesi
Editor: Ardy Abba