Betun, Vox NTT- Dua anggota DPRD Malaka, masing-masing, Felix Bere Nahak dan Ignasius Fahik membantu membersihkan pohon yang tumbang di ruas jalan, tepatnya di depan SMA Swasta Sinar Pancasila Betun, Jumat (17/01/2020).
Dalam kegiatan bakti sosial tersebut, keduanya dibantu oleh sejumlah warga Kota Betun.
Pohon tumbang menutup badan jalan tersebut setelah hujan deras disertai angin kencang dan petir yang melanda wilayah Betun dan sekitarnya. Peristiwa ini sempat mengganggu arus lalu lintas di wilayah tersebut.
Kedua anggota DPRD Malaka yang melintas di jalan ini spontan turun dari kendaraannya dan bersama masyarakat di sekitar lokasi membersihkan dahan pohon yang tumbang.
“Ini spontan saja kami lakukan karena saat lewat jalan ini, kami lihat ada pohon tumbang. Jadi kami ajak warga sekitar untuk bersama membersihkan ranting-ranting pohon itu,” ungkap Felix Bere Nahak, Ketua komisi III DPRD Malaka saat ditemui VoxNtt.com, Jumat siang.
Melihat kondisi alam atau cuaca yang cukup ekstrem ini, Felix mengimbau masyarakat Malaka agar meningkatkan kewaspadaan pada saat hujan yang disertai angin kencang dan petir.
Hal senada dikatakan rekannya di DPRD Malaka, Ignasius Fahik. Saat ditemui VoxNtt.com, Ignasius mengaku kegiatan itu dilakukan secara spontan karena melihat ada pohon tumbang dan menghalangi jalan.
“Ini gerakan spontanitas dari kami, melihat kondisi jalan yang dipenuhi pohon tumbang sehinga kami langsung mengajak warga sekitarnya untuk membersihkan agar tidak mengangu penguna jalan, apalagi itu jalan untuk jalur perkotaan,” katanya.
Ignasius juga mengimbau seluruh masyarakat Malaka agar lebih hati-hati, pada saat hujan, agar bisa terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan.
“Lebih baik saat hujan diharapkan berhenti sejenak untuk berteduh, sebab cuaca di Malaka lagi ekstrem,” imbau Ignas.
Penulis: Frido Umrisu Raebesi
Editor: Ardy Abba