Kupang, Vox NTT- Pada 20 Juni lalu, UMKM LP3 Sisters Salon LP3 yang terletak di dalam Pasar Oebobo, Kelurahan Fatuleu, menggelar pelatihan membuat laporan keuangan berbasis digital.
Pelatihan dikakukan oleh Tim Pengabdian Kepada Masyarakat Fakultas Ekonomi Unkris Kupang.
Hadir sebagai peserta pelatihan yakni pemilik dan admin keuangan salon yang tergabung di LP3 sister salon.
Ketua LP3 Sister Apleni Bullu menyebut kegiatan yang sudah dilakukan itu bertujuan untuk mengenalkan dan memberikan pelatihan bagi pelaku usaha UMKM dalam penyusunan laporan keuangan berbasis digital.
Itu terutama dengan menggunakan aplikasi Lamikro yang dapat diunduh melalui HP ataupun laptop di Menu Play Store.
“Pelatihan itu sangat bermanfaat dan diharapkan dapat berkelanjutan dan bisa diberikan pelatihan juga bagi peserta kursus yang ada di LP3 Sister,” ujar Apleni kepada VoxNtt.com, Kamis (04/08/2022).
Hal senada disampaikan Ketua pelaksana pelatihan Yuningsih Nita Christiani. Ia mengatakan, kegiatan PKM yang sudah dijalankan itu didasari karena masih terdapat UMKM yang kesulitan dalam membuat laporan keuangan usaha.
“Sehingga melalui PKM kami mengenalkan pelaporan keuangan yang sederhana dan sesuai dengan SAK ETAP yang dapat digunakan melalui HP yakni aplikasi Lamikro,” katanya.
Yuningsih mengatakan, kegiatan ini berlangsung belum makasimal karena beberapa peserta berhalangan hadir.
“Namun kami TIM PKM sudah menyatakan kesiapan untuk memberikan pelatihan lagi apabila dihubungi,” tandasnya.
Pelatihan Sangat Efektif
Apleni menyebut berkat pelatihan yang sudah dilakukan LP3 Sister sudah bisa menguasai dan mempraktikkan pelaporan keuangan berbasis digital.
Ia berharap agar kegiatan ini dapat berkelanjutan dan diharapkan tim PKM dapat menerima undangan apabila dibutuhkan untuk pendampingan.
“Sampai sekarang kami sudah bisa berkat pelatihan oleh PKM. Kami harap bisa dilatih lagi untuk rekan-rekan yang lain,” ujar dia.
“Jika boleh ada pendampingan agar kami tetap menguasai pelaporan berbasis digital karena sekarang era sudah sangat berkembang,” sambungnya.
Ia menyampaikan terima kasih karena berkat pelatihan Tim PKM Fakultas Ekonomi Unkris, kini rekan pemilik salon dan admin sudah bisa menguasai laporan keuangan berbasis digital.
Penulis: Ronis Natom
Editor: Ardy Abba