Labuan Bajo, Vox NTT- Sebagai bagian dari rangkaian Asean Ministerial Meeting on Transnational Crime (AMMTC) ke-17, Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia (Mabes Polri) laksanakan penanaman pohon yang dimulai sejak tanggal 18 Agustus 2023 lalu.
Kali ini, penanaman pohon dilaksanakan di kawasan Taman Nasional Komodo tepatnya di Loh Buaya, Pulau Rinca, Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, Rabu (23/08/2023) pagi.
Tak hanya di Pulau Rinca, kegiatan dengan mengusung tema “Polri Lestarikan Negeri, Penghijauan Sejak Dini” ini juga telah dilaksanakan secara serentak oleh seluruh Polda di 34 wilayah Indonesia, melibatkan total 510 Polres dan 5.034 Polsek.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri) yang juga merupakan Ketua AMMTC ke-17, Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo.
Menurut Karo Jianstra SSDM Polri, Brigjen Pol. Sri Eko Pragono bahwa acara ini adalah komitmen Polri dalam menjaga dan melstarikan lingkungan.
“Kami melakukan penanaman pohon jenis trembesi, bakau, beringin, asam jawa, dan mahoni sebagai bagian dari komitmen kami dalam menjaga kelestarian lingkungan. Kegiatan ini melibatkan berbagai pihak, termasuk delegasi dari negara-negara anggota AMMTC, Kapolri, pejabat kepolisian, serta partisipasi masyarakat,” ujar Karo Jianstra.
Penanaman pohon ini menjadi bagian dari inisiatif besar untuk menjaga ekosistem dan siklus kehidupan yang berkelanjutan. Dengan melibatkan para pejabat dan anggota kepolisian dari berbagai tingkatan, termasuk Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) dan pimpinan muspika tingkat 1, upaya ini menjadi contoh konkret bahwa pelestarian lingkungan adalah tanggung jawab bersama.
“Kita memiliki komitmen untuk menjaga udara segar, mengurangi polusi, dan menjaga alam bagi generasi mendatang. Penanaman pohon ini adalah langkah awal dalam menjaga keberlanjutan lingkungan kita,” tegas Jenderal Bintang Satu itu.
Dalam rangkaian AMMTC ke-17, penanaman pohon ini menjadi simbol solidaritas dan komitmen lintas negara dalam menjaga lingkungan. Dengan melibatkan banyak pihak, dari pejabat hingga masyarakat umum, upaya ini juga menjadi ajang untuk membangun kesadaran bersama akan pentingnya menjaga alam demi kesejahteraan bersama.
Penulis: Sello Jome