Soe, Vox NTT- Partai Koalisi Kebhinekaan di TTS yang diketuai Yusak Taneo, S.Th memberikan target perolehan suara sebanyak 100.000, untuk Pasangan Calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur NTT Periode 2018-2023, Benny K. Harman dan Benny A. Litelnoni.
Target perolehan suara 100.000 bagi Paslon bertagline Harmoni ini, disampaikan Yusak dalam pertemuan bersama para pengurus partai koalisi, yang terdiri dari PKPI, Demokrat dan PKS, dengan Paslon BKH-BL di sekretariat Partai Demokrat, Selasa (30/1/2018).
“Kami bersama partai koalisi Kebhinekaan di TTS, akan menyumbangkan suara 100.000 bagi paket Harmoni,” janji Yusak.
Pernyataan Yusak tersebut cukup beralasan, karena partai-partai koalisi sedang melakukan penggalangan dukungan di 32 Kecamatan dan 278 desa, di wilayah Kabupaten TTS.
Baca: Persiapan Deklarasi, Paket Harmoni Bertemu 500 Orang Relawan di TTS
Mesin partai pada setiap tingkatan baik Kabupaten, Kecamatan dan Desa serta pengurus di tingkat RT, kata Yusak, sedang digerakan untuk bekerja memenangkan pasangan Benny K. Harman dan Benny A. Litelnoni.
Di samping pengurus partai koalisi pada setiap tingkatan, Koalisi Kebhinekaan, juga didukung oleh tiga fraksi di DPRD TTS, yakni Fraksi Demokrat, Fraksi PKPI dan Fraksi PKS.
Partai Koalisi, bersama seluruh pengurus dan anggota fraksi dari tiga partai tersebut, akan semaksimal mungkin bekerja keras untuk mendapatkan perolehan 100.000 suara di TTS.
Hadir pada pertemuan tersebut, seluruh anggota fraksi koalisi, para Ketua Partai Koalisi dan pengurus DPC Partai Koalisi.
Terhadap target ini, BKH dan BL memberikan apresiasi, dengan harapan agar semua tim Koalisi Kebhinekaan bekerja secara maksimal, dengan tetap berkoordinasi dengan Rumah Harmoni di Kupang, terutama mengenai pola dan cara kerja Tim di lapangan.
Pada pertemuan tersebut, juga disepakati waktu pelaksanaan Deklarasi di TTS, yaitu tanggal 9 Februari 2018. Namun demikian, mengenai tempat pelaksanaan deklarasi belum diputuskan dalam rapat tersebut.
Penulis: Paul Resi
Editor: Boni Jehadin