Kota Kupang, VoxNtt.com– Tak terasa mimpi untuk menghadirkan grup band NOAH di NTT akhirnya segera terwujud. Buat para pengagum NOAH di Kota Kupang, momentum special ini sedang menanti Anda.
Konser yang akan digelar pada Rabu, 26 Oktober 2016 di Water Park, Oebufu, Kota Kupang ini dalam rangka menyonsong hari Sumpah Pemuda dan bakal menjadi konser perdana NOAH di bumi Flobamora.
Untuk Anda pengagum NOAH, pasti telah membayangkan serunya konser ini. Aksi panggung Ariel, Uki, Lukman, dan David tentunya tidak mau dilewatkan begitu saja.
Mau tahu harga tiketnya berapa? Jangan takut!!!
Media online VoxNtt.com akan menyediakan sejumlah tiket gratis khusus bagi Anda pecinta NOAH. Mau tau caranya karmana?
Gampang saaa…!
Menyangkut ini momentnya sumpah pemuda, kami dari VoxNtt.com cuma mengharapkan partisipasi Anda dalam lomba menulis yang bertema “Ini Bukti Baktiku Untuk NTT”.
Jadi kawan dong cuma menulis apa sa yang kawan dong su buat untuk NTT baik sebagai pelajar, mahasiswa maupun yang sudah bekerja. Pengalaman sekecil apapun itu dapat dijadikan kontribusi Anda dalam membangun NTT.
Jika tulisan Anda menang, maka akan mendapatkan tiket gratis dan untuk pengirim tulisan pertama akan diberikan satu tiket gratis. Buruaaan yuk!!!
Adapun syarat dan ketentuannya sebagai berikut:
SYARAT & KETENTUAN
- Tulisan bersifat baru, orisinal (bukan karya orang lain atau hasil plagiat), dan tidak sedang dilombakan di tempat lain.
- Tulisan tidak mengandung unsur SARA atau berisikan informasi negatif mengenai sebuah merek, produk, jasa, layanan, lembaga, atau individu.
- Artikel ditulis dengan maksimal 400 karakter (1 halaman)
- Usia minimal 18 tahun, maksimal 30 tahun
- Dibagian akhir tulisan cantumkan nama, foto terbaru (bebas rapi, format jpg), alamat, no telpon/hp, asal sekolah/universitas dan asal institusi tempat Anda bekerja.
MEKANISME
- Tema Lomba: “Ini Bukti Baktiku Untuk NTT”
- Periode lomba session pertama tanggal 13-17 Oktober dan diumumkan pada tanggal 18 Oktober 2016.
- Peserta wajib mencantumkan logo VoxNtt.com di bagian kiri atas tulisan (bisa di-screen shoot di link voxntt.com)
- Kirimkan tulisan Anda ke email: mediavoxntt@gmail.com
- Tulisan yang tidak sesuai dengan ketentuan dan tema lomba tidak bisa diikutkan lomba.
- Jika tulisan terpilih sebagai pemenang maka akan dimuat di voxntt.com dan wajib dishare ke dinding facebook dengan hastage (#VoxNtt.com)
- Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.
Semoga melalui lomba ini, minat menulis Anda dapat tersalurkan dan bagi yang baru memulai jangan takut untuk mencoba. Selamat Mencoba!
“Tahu kah kamu mengapa aku mencintaimu lebih dari apapun? Karna kamu menulis. Suaramu tak akan hilang dari sejarah dan masyarakat” Pramoedya A. Toer.