Investor domestik maupun asing tertarik untuk membidik pembangunan dermaga bertaraf internasional di Labuan Bajo, Mabar, Nusa Tenggara Timur.
Demikian disampaikan Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Rosan Perkasa Roeslani pada konferensi pers Trade Tourism and Invesment pada pameran dagang Trade Expo Indonesia 2016 di Jakarta International Expo, Kemayoran.
“Kalau swasta diminta bangun dermaga di Labuan Bajo itu mau, karena sudah banyak yang menyampaikan ke saya, asing juga mau,” kata Rosan sepeti dilansir Antara, Kamis (13/10).
Menurut Rosan, Labuan Bajo merupakan salah satu destinasi wisata yang terbilang lengkap di Indonesia, mengingat beberapa infrastruktur sudah tersedia di sana.
“Labuan Bajo itu yang paling lengkap, dari keindahan alam, fasilitas diving (menyelam), ada penyewaan yacht juga, lapangan terbangnya sudah bagus,” ungkap Rosan.
Menanggapi hal tersebut, Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita meminta agar para investor segera mengajukan perizinan untuk investasi pembangunan dermaga tersebut.
Enggar menjamin, perizinan yang diajukan akan segera dikeluarkan.
“Untuk dermaga, ajukan sekarang, besok pagi izin keluar,” pungkas Enggar.