Labuan Bajo,VoxNtt.com-Kementrian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) gelar forum kepemimpinan dan aktivitas sosial bertajuk “Sinergi BUMN Untuk Negeri di Labuan Bajo mulai hari ini hingga Sabtu (29/10)mendatang.
Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Menteri BUMN Rini Soemarno tersebut menghadirkan seluruh direktur utama BUMN yang berada dibawah kendali kementrian tersebut.
Kegiatan yang diinisiasi oleh Bank Mandiri ini juga dilakukan untuk merayakan ulang tahun bersama sekitar 31 BUMN yang jatuh pada bulan Agustus hingga Oktober.
Kepala Bagian Humas dan Protokol Kementrian BUMN Teddy Poernama saat ditemui Vox NTT di Labuan Bajo Kamis (27/10) mengatakan,pemilihan Labuan Bajo sebagai tuan rumah kegiatan ini merupakan wujud nyata dukungan Kementrian itu dalam membangun pariwisata di NTT khususnya Labuan Bajo sebagai salah satu daerah destinasi pariwisata Nasional.
“Kami berharap kehadiran BUMN di tengah masyarakat dapat berguna dalam meningkatkan kesejahteraan, kegiatan ini digelar di Labuan Bajo sebagai bentuk dukungan kami terhadap pembangunan Pariwisata di daerah ini,”kata Purnama.
Selain untuk mendukung pembangunan pariwisata, Melalui forum yang menhadirkan semua BUMN ini, Kementrian BUMN dapat merumuskan hal baru.
Adapun hal baru, kata dia seperti pengingkatan kerja sama antar BUMN sehingga dapat menjadi badan usaha yang mampu bersaing secara nasional maupun global.
“Dengan berkembangnya BUMN, maka kontribusi yang dapat diberikan bagi pembangunan ekonomi di Tanah Air dapat semakin besar. Hal ini tentu dapat membuat kehadiran BUMN dapat lebih terasa bagi masyarakat yang berada di berbagai wilayah di seluruh negeri,” ujarnya.
Pantauan Vox NTT di Bandara Komodo, Rombongan dari kementrian serta direktur-direktur BUMN tiba di Labuan Bajo sekitar pukul 15:00 WITA.
Para rombongan dijemput oleh Bupati Manggarai Barat Agustinus Ch.Dula serta perwakilan dari unsure Forkompinda.
Informasi yang dihimpun Vox NTT, Jum’at (28/10) esok para rombongan akan menuju ke Taman Nasional Komodo untuk merayakan Hari Sumpah Pemuda di Puncak Pulau Padar. (Eyo/VoN)