Jalur Kembur- Nceang merupakan salah satu jalan alternatif yang digunakan oleh warga dari kecamatan Borong, Lamba Leda, Poco Ranaka Timur, Sambi Rampas, Elar- Elar Selatan, sebagian Kota Komba dan Poco Ranaka
Borong, VoxNtt.com-Ruas Jalan Kembur- Nceang di kecamatan Borong merupakan jalur alternatif menuju ibu Kota Kabupaten Manggarai Timur dari bagian arah utara.
Demikian Valens Dirjon salah satu warga Nceang Desa Golo Lalong, Manggarai Timur kepada media Senin (28/11).
Ia mengatakan ruas Jalur Kembur- Nceang merupakan salah satu jalan alternatif yang digunakan oleh warga dari kecamatan Borong, Lamba Leda, Poco Ranaka Timur, Sambi Rampas, Elar- Elar Selatan, sebagian Kota Komba dan Poco Ranaka.
Dirjon mengungkapkan kondisi ruas jalan kabupaten tersebut sangat rusak parah, kalau hanya di lapen, jalan pasti cepat rusak sehingga diusulkan supaya di hotmix.
Selain kondisi rusak berat dan kurang lebar, ia mengaku kesulitan para sopir kendaraan roda empat saat berpapasan di jalan karena harus mencari cela agar kedua kendaaraan bisa melintas.
Dirjon mengungkapkan ruas jalan tersebut sangat dekat menuju kantor bupati di Lehong jika datang dari utara.
“Jalan menuju kantor Bupati Manggarai Timur sangat dekat, jika dibandingkan melalu jalan trans flores Mano- Borong” ungkap Dirjon.
Saat ini pengendara lebih banyak memilih jalur trans Flores walaupun jauh tetapi jalan baik ketimbang mengikuti jalur Kembur-Nceang.
Senada juga disampaikan Robert salah satu warga Waling, kecamatan Borong mengatakan akibat jalan rusak tidak satu kendaraan roda empat atau bemo yang melakukan trayek di jalur tersebut.
“Warga yang hendak ke Borong dan kantor bupati harus menggunakan kendaraan pribadi atau ojek” Kata Robert
Saat ini kendaraan mobil yang trayek di jalur tersebut hanya sampai di kampung Rehes desa Gurung Liwut karena jalan aspal baru selesai dikerjakan tahun 2016. (TN/VoN)
Foto Feature: Jalan Kembur-Nceang (TN/VoN)