Borong, VoxNtt.com-Isu bakal adanya pergantian dan pergeseran di kalangan Aparat Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Manggarai Timur, mulai menghangat.
Banyak spekulasi yang dimunculkan. Beberapa dinas besar seperti dinas pendidikan, PU dan dinas Kesehatan menjadi sorotan.
Pengamat kebijakan publik Andy Jelalu kepada media ini di Borong Rabu (21/12/2016) mengungkapkan harusnya bupati Manggarai Timur memberi perhatian khusus kepada tiga instansi ini, karena bersentuhan langsung dengan kebutuhan publik.
Bupati tidak boleh berspekulasi dengan ketiga SKPD, karena erat kaitan dengan perwajahan pemerintah.
“Pekerjan Umum misalnya membutuhkan pemimpin yang memiliki sensisitif terhadap isu infrastruktur di daerah terpencil seperti kecamatan Elar dan Elar Selatan” kata Andy.
Untuk dinas kesehatan Andy menganjurkan manager kesehatan yang mumpuni.
“Tidak harus dokter yang memimpin dinkes” katanya
Sementara di sektor pendidikan, harusnya mulai serius menangangi mutu dan penanganan guru yang lebih manusiawi, meskinya jangan terlalu sibuk mengurus proyek dan pecat memecat yang menimbulkan keresahan di publik.
Lebih lanjut Andy mengharapkan di akhir masa kepempinan Bupati Yosep Tote harus lebih banyak mendengar publik, karena publik bisa menilai mana pejabat ASN yang berkualitas mana pejabat yang karena bermodalkan kedekatan dan jasa politik.
“Saya kira bupati Yoseph Tote akan meninggalkan kenangan yang baik sebagai peletak dasar Manggarai Timur, sudah saatnya estafet pemerintahan di berikan kepada lapisan kedua di pemerintahan, anak-anak muda yang potensial supaya soft landing, begitulah” pungkasnya.
Foto Feature: Kantor Bupati Matim (Ist)