Bajawa, VoxNtt.com-Pemandian Air Panas Mengeruda adalah salah satu pemandian air panas alami yang terdapat di Mengeruda, Desa Piga, Kecamatan Soa, Kota Bajawa, Kabupaten Ngada, NTT.
Sumber mata air pemandian ini berasal dari Gunung Inelika di Bajawa. Air panas di sini dikenal memiliki khasiat bisa menyembuhkan berbagai penyakit seperti penyakit kulit sebab tingkat kepanasannya layak untuk dijadikan sebagai media terapi.
Selain karena suhunya, kandungan belerang serta zat vulkanis lain yang berasal dari magma bumi yang membuat air panas juga memberikan khasiat menyehatkan.
Pantauan VoxNtt.com pada Jumat (20/1), obyek wisata yang letaknya tak jauh dari bendara Turelelo Soa ini terlihat ramai dikunjungi baik wisatawan lokal, maupun manca negara.
Penjaga loket karcis,Poli kepada media ini mengatakan untuk hari ini (Jumat (20/1) pengunjung relatif kurang.
“Ledakan pengunjung biasa terjadi pada musim liburan seperti Natal dan tahun baru” kata Poli.
Para pengunjung memanfaatkan kolam mandi alami dan sekitar aliran sungai. Tempat ini memang menyenangkan karena bisa merasakan sensasi sandi di sumber air panas alami itu.
Banyak juga pengunjung remaja anak-anak. Sembari mandi, mereka biasanya bercanda ria hingga aksi selfi sehingga menambahkan sensasi liburan di pemandian itu.
Karcis masuk tambah Poli, untuk wisatawan domestik dewasa Rp, 4.000 dan anak-anak Rp, 2.000. Sementara wisatawan asing dewasa Rp 14.000, sedangkan anak-anak Rp 7.000
Salah seorang pengunjung , Arwan asal Ende mengakui meski tidak terlalu sering ke tempat itu namun wisata air panas menjadi tempat rekreasi guna melepas lelah sehingga pulang sudah segar kembali.
Dicadas putih berwarna kehijauan, Arwan dan teman-teman menikmati hangatnya curahan air dari ketinggian di bawah rindangan pohon yang tumbuh di bibir sungai.
Menurutnya mandi air panas sangat bagus untuk menghilangkan kepenatan. Bersama teman lain yang bernama Ita mereka merasakan sensasi air panas alami yang mengucur turun lewar cadas putih kehijauan sebelah utara sumber mata air.
Bajawa adalah daerah pegunungan yang dilewati setelah Ruteng. Tempat pemandian air panas Soa terletak sekitar 18 km dari pusat kota Bajawa, atau perjalanan dari Labuan Bajo selama 8 jam via darat dengan menggunakan mobil.
Pemandian ini merupakan salah satu daya tarik utama pariwisata di Bajawa yang diminati wisatawan lokal bahkan mancanegara yang singgah di tengah perjalanannya menuju Kelimutu.***(Arton/VoN).
Foto Feature: Air Panas Mengeruda di Desa Piga Kecamatan Soa, Kota Bajawa Kabupaten Ngada, NTT