Bajawa, VoxNtt.com- Ruas jalan menuju tempat pariwisata di Riung, Kabupaten Ngada dipenuhi rumput liar. Ruas jalan tersebut terlihat rumput tumbuh subur di badan jalan.
Hal ini dikarenakan pemerintah tidak pernah memangkas rumput tersebut hingga sebagian rumput menutup badan jalan. Akibatnya jalan menyempit dan sering terjadi kecelakaan, dan jalur jalan itu menjadi seram.
Pantuan VoxNtt.com, Jumat (17/2/2017) ruang jalan tepatnya dari Wangka menuju Riung saat ini rumput tumbuh subur, hingga separuh rumput menutup badan jalan.
Bukan hanya rumput, sepanjang jalan itu juga rusak parah. Dan terlihat hanya beberapa pengendaraan roda dua maupun roda empat yang melintasi ruas jalan tersebut.
Padahal jalan tersebut aksesnya lebih dekat dari Bajawa, ibu kota Kabupaten Ngada menuju tempat pariwisata di Riung. Ketimbang dari Bajawa lewat Mbay menuju ke Riung aksesnya cukup jauh.
“Kita lewat wangka ini karena kebetulan saja karena kita mau cepat. Jalan sudah sempit, badan jalan tumbuh subur rumput. Lecet semua body mobil, kalau ketemu mobil dari berlawanan arah, terpaksa mobil masuk hutan,” kata Usman salah satu sopir Pickup yang hendak menuju riung.
Dia mengeluhkan banyak rumput sebagiannya menutup badan jalan. Sebab bukan hanya mengganggu pengendara saja, tapi juga kerawanan kecelakaan di kawasan tersebut.
“Kita lewat jalan ini, kalau dua atau tiga orang. Kalau sendirian takut jalan. Karena jalan sudah sempit, banyak rumput, tambah lagi ruas jalan itu sepih dan seram. Pokonya seram pak,” kata Usman.
Dia pun berharap pemerintah setempat segera membersihkan rumput liar tersebut. (Arton/VoN)