Maumere, VoxNtt.Com- Bupati Sikka, Yoseph Ansar Rera mengatakan telah menyiapkan sejumlah anggaran bagi Persami untuk berkompetisi di ETMC 2017. Namun, dirinya juga menekankan persyaratan yang wajib dipenuhi oleh PSSI Sikka dan Persami.
Hal ini disampaikannya dalam sambutan pada pelantikan pengurus PSSI Sikka pada Rabu (22/3/2017) di Aula Bappeda Sikka.
“Anggarannnya sudah disiapkan. Kami bisa beri sampai setengah miliar tetapi ada syaratnya” ujarnya. Syarat yang dimaksudkan oleh Yoseph Ansar yakni agar PSSI Sikka dan Persami berjanji mempertahankan gelar juara ETMC 2015 lalu yang telah diraih Laskar Teka Iku tersebut.
Menurutnya, bila Persami bisa mempertahankan gelar maka akan lebih mudah bagi Pemda Sikka atau pun PSSI Sikka untuk menggalang dana.
“Kamu harus janji bisa bikin itu piala berlapis emas tinggal lebih lama di Maumere,” ungkapnya. Lebih jauh, Yoseph Ansar Rera menawarkan model orang tua asuh dan dana abadi sebagai alternatif pembiayaan PSSI Sikka dan Persami ke depannya.
Konsep pembiayaan orang tua asuh yang dimaksudkannya adalah dengan melibatkan perusahaan-perusahaan yang ada di Maumere. Perusahaan-perusahaan tersebut nantinya diminta untuk menyetorkan iuran secara berkala.
“Dari pada merake kasih sedikit dan pasang umbul sampai ita juga tidak bisa jalan lebih baik kita minta merea bantu persepakbolaan kita,” tegasnya.
Terkait dana abadi, Yoseph Ansar mengusulkan agar disediakan sejunlah dana untuk dikelola oleh PSSI. Dana abadi tersebut adalah dana terakhir dari Pemda Sikka. Setelah itu, Pemda Sikka tidak perlu lagi membiayai PSSI.
“Katakanlah kami beri Rp 4 M untuk dikelola. Setelah itu jangan minta-minta lagi di kami,” terangnya.
Sementara itu, Sekretaris Asosiasiasi Provinsi (Asprov) PSSI NTT, Lambertus Tukan dalam sambutannya berharap Pemda Sikka dapat mendukung pembiayaan terhadap PSSI dan Persami.
Selain itu, dirinya menghimbau agar pengurus PSSI yang baru dapat berkoordinasi dengan Pemda Sikka dan DPRD. Hal mendesak yang perlu dilakukan adalah membenahi stadion.
Menurutnya di NTT hanya Kota Kupang, Ende, Manggarai dan Belu yang memiliki stadion dengan rumput yang bagus.
“Bahkan di Ende kita nanti sudah bisa main di malam hari,” terang Lambertus. Pelantikan Pengurus Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Sikka ini dilakukan oleh Sekretaris Asprov, Lambertus Tukan. Masa kerja pengurus yang telah dilantik adalah 2017-2022. (Are De Peskim/VoN)