Ende, Vox NTT-Camat Kotabaru, Daniel Beri membenarkan sejumlah warga Desa Tou, Kampung Nuabaru terserang penyakit saluran pencernaan atau kolera.
Melalui telepon seluler, Camat Daniel menyatakan tiga korban saat ini sedang ditangani pihak medis di Puskesmas Kotabaru.
“Kami sudah menuju lokasi dan kami masih menunggu kepala puskesmas untuk mengatasi itu,”katanya, Selasa (23/5/2017).
Ia menjelaskan tiga korban tersebut diserang serentak pada tempat yang berbeda. Pihaknya tidak mengetahui penyebab serangan penyakit tersebut.
“Kami informasikan sudah tiga orang menjadi korban penyakit kolera. Kami masih menunggu kepala puskesmas,”tandas Camat Daniel.
Sementara informasi yang dihimpun, serangan penyakit secara tiba-tiba terjadi sejak Selasa (23/7) pagi. Sekitar 40 orang menjadi korban serangan penyakit tersebut.
Atas dasar itu, Direktur Flores Institute For Resources (FIRD) Ende, Vinsen Sangu berharap pihak pemerintah secepatnya untuk menangani wabah penyakit kolera. Hal ini diusulkan agar tidak menyerang masyarakat lainnya.
“Dari sisi kesehatan, memang itu adalah penyakit maka saya kira perlu ditangani secara cepat. Kita juga minta kepada beberapa pihak terkait seperti dinas kesehatan, sosial dan badan penanggulangan bencana daerah. Karena ini merupakan analisis masalah sosial,”katanya di Ende.
Ia juga berharap agar pemerintah membuat posko baik tingkat desa maupun camat sehingga bisa teratasi secara terarah dan terstruktur.***(Ian Bala/VoN).