Borong, Vox NTT– Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH) di Desa Golo Meni, Kecamatan Kota Komba, Kabupaten Manggarai Timur (Matim) sudah satu tahun rusak.
Warga pun kembali menikmati gelap hanya mengandalkan lampu pelita untuk penerangan malam hari.
Hingga kini kerusakan itu belum ditangani Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Matim.
“Kami terpaksa pakai pelita sudah. Padhal selama ini, rumah kami diterangi istrik PLTMH. Kami rindu listrik itu bisa nyala lagi,” kata Filemon Kasino, warga desa Golo Meni kepada VoxNtt.com melalui telepon, Jumat (21/7/2017).
PLTMH itu lanjut dia, merupakan satu-satunya sumber energi listrik bagi warga desa Golo Meni.
Akibat rusak, ratusan kepala keluarga akhirnya kesulitan mendapat pasokan listrik untuk menunjang aktivitas sehari-hari.
“Karena itu kita berharap PLTMH yang rusak dapat segera diperbaiki sehingga warga dapat kembali menikmati listrik,” kata Filemon. (Nansianus Taris/AA/VoN)