Mbay, Vox NTT-Proyek peningkat jalan dan jembatan perdesaan menuju ke Sekolah Dasar Negeri (SDN) Dhawe Dhori, Kelurahan Dhawe, Kecamatan Eesesa Selatan, Kabupaten Nagekeo diduga dikerjakan asal jadi.
Pasalnya, belum berumur satu bulan jembatan di jalan itu sudah rusak. Terpantau pada Selasa, 02 Januari 2018, di beberapa titik tampak sudah retak.
Tak hanya jembatan, jalan lapen juga sudah mulai rusak. Di beberapa titik tampak aspal sudah pecah-pecah dan terkikis air hujan.
Data yang dihimpun VoxNtt.com, proyek tersebut dikerjakan oleh CV Libers pada akhir 2017 lalu dengan menggunakan Dana Alokasi Umum (DAU) sebesar Rp 99.789.000.
Frans, salah satu warga yang ditemui VoxNtt.com di lokasi mengatakan, jalan dan jembatan itu dikerjakan tahun 2017.
“Kalau tidak salah jalan ini baru selesai dikerja pada Bulan 12 tahun 2017,” katanya.
Melihat kondisi kerusakan itu, Frans meminta rekanan proyek segera melakukan perbaikan. Sebab, jalan tersebut dimenfaatkan oleh anak-anak sekolah.
“Jangan sampai anak-anak sekolah saat melintasi jembatan rubuh bisa-bisa makan korban jiwa,” tukas dia.
Sementara itu, hingga berita ini diturunkan Kepala Dinas PUPR kabupaten Nagekeo, Sharif belum berhasil dikonfirmasi. Saat dihubungi, teleponnya sedang tidak aktif.
Penulis: Arkadius Togo
Editor: Adrianus Aba