Kefamenanu,Vox NTT– Usai resmi mendaftar sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur NTT di KPU NTT Senin (08/01/2018), masyarakat NTT diajak untuk mendukung paket HARMONI (Benny K Harman-Beny Litelnoni) dalam perhelatan pilgub yang digelar tahun ini.
Sosok Benny K Harman (BKH) dinilai memiliki segudang pengalaman dan punya jaringan nasional yang kuat selama 3 periode menjadi anggota DPR RI.
Jaringan ini dapat dipakai untuk membantu NTT keluar dari jerat kemiskinan dan keterbelakangan.
“Pak BKH dengan segudang pengalaman sebagai anggota DPR RI maka pastinya memiliki jaringan yang kuat untuk bisa mendatangkan uang ke NTT. Apalagi didukung oleh pak Beny Litelnoni yang cukup pengalaman sebagai wakil bupati TTS dan juga wakil gubernur,” kata sekretaris DPC PKS kabupaten TTU, Arif Talan saat dihubungi media ini Senin (08/01/2017).
Selain itu, BKH dinilai memiliki segudang pengalaman dan kemampuan di bidang hukum untuk memberantas korupsi di propinsi NTT.
“Saya secara pribadi maupun sebagai sekretaris partai PKS di TTU mengajak seluruh simpatisan maupun pendukung saya untuk mendukung paket Harmoni dalam pilgub nanti untuk dapat membawa NTT ke arah yang lebih baik lagi” tegasnya.
Senada dengan Talan, ketua DPC Demokrat TTU, Yohanes Salem menyebut paket HARMONI yang saat ini paling tepat memimpin NTT.
Pasalnya propinsi NTT yang merupakan propinsi kepulauan membutuhkan orang muda yang energik seperti BKH.
Selain itu, jelas mantan anggota DPRD TTU periode 2009-2014 tersebut, untuk memimpin NTT dibutuhkan sosok pemimpin yang bersih dari korupsi dan juga memiliki pemahaman tentang hukum sehingga mampu memberantas korupsi di propinsi ini.
“Hanya HARMONI yang paling tepat untuk memimpin NTT saat ini. Bagi yang menginginkan perubahan mari kita pilih BKH-Litelnoni” tegasnya.
Sejauh ini, lanjut dia, dari hasil pengamatan, BKH dan Beny Litelnoni sudah cukup dikenal oleh masyrakat TTU sehingga dirinya optimis dapat memenangkan paket Harmoni di kabupaten yang berada di wilayah perbatasan tersebut.
Penulis: Eman Tabean
Editor: Boni J