Ende, Vox NTT-Panitia Pengawas Lapangan (PPL) Kecamatan Kelimutu, Kabupaten Ende berencana gelar diskusi pengawasan pilkada pada setiap jumat sore. Diskusi dimaksud akan membicarakan banyak hal termasuk tentang pengawasan partisipatif masyarakat.
Ketua PPL Kelimutu, Wilfridus Kado mengatakan hal ini kepada VoxNtt.com melalui pesan singkat pada Selasa, (16/01/2018) pagi.
Wilfridus menjelaskan, kegiatan diskusi yang akan dihadiri tokoh adat, tokoh muda dan tokoh perempuan merupakan model pengawasan kolektif untuk mencegah terjadinya pelanggaran pemilu.
Kegiatan itu sekaligus memberikan informasi kepada masyarakat tentang tahapan-tahapan pemilu berdasarkan regulasi yang berlaku.
“Komitmen kita adalah untuk mencegah sebelum terjadi pelanggaran pada masa pemilukada. Kedepan kita berencana diskusi setiap jumat sore,” tulis Wilfridus dalam pesan WhatsApp.
Ia menjelaskan, dalam Peraturan KPU nomor 1 Tahun 2017 tentang pencegahan pelanggaran harus disosialisasikan secara berkala sehingga pelanggaran pemilu dapat diminimalisasi.
Selain itu, pengawasan partisipatif diharapkan turut serta untuk membantu pihak pengawasan selama proses pemilukada berlangsung. Tugas pengawas partisipatif, jelas dia, sama hal dengan tugas sembilan pengawasan yang berasal dari masing-masing desa.
Penulis: Ian Bala
Editor: Adrianus Aba