Larantuka, Vox NTT-Propinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) memiliki alam yang sangat indah. Potensi alam ini jika dikelola dengan baik akan menjadikan NTT daerah pariwisata yang memukau dunia.
Hal ini diungkapkan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Ignas Jonan dalam jumpa pers yang diselenggarakan di Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Kabupaten Flores Timur, usai mengikuti Prosesi Laut Perayaan Semana Santa di Kota Larantuka, Jumat (30/03/2018) siang.
Mentri Jonan mengungkapkan salah bentuk pengelolaan yang baik aset kekayaan wisata di NTT adalah dengan tidak membangun Industri pabrik berat. Industri pabrik berat yang dimaksud Jonan adalah industri yang menghasilkan tingkat polusi atau pencemaran lingkungan yang tinggi.
“Daerah NTT, dari Timor, Flores, Alor mempunyai alam yang indah. Jadi jangan dibangun industri berat. Kalau bisa dibangun pembangkit listrik yang polusinya serendah mungkin. Mungkin suatu hari nanti daerah NTT, bisa menjadi tempat pariwisata yang luar biasa,” kata Jonan.
Jonan mengungkapkan salah satu contoh industri yang dapat dibangun di dekat daerah pariwisata adalah industri makanan.
“Di sini alamnya indah, hasil laut dan pertanianya juga besar, jadi tidak usah dibangun industri berat. Salah satu industri yang dapat dikembangkan misalnya industri pengolahan makanan. Jadi tidak bisa industri berat dibangun di dekat lokasi wisata. Itu tidak ada”, tandas Jonan.
Penulis: Sutomo Hurint
Editor: Irvan K