Ende, Vox NTT-Jelang pelaksanaan festival tiga gunung di Kabupaten Lembata, NTT pada bulan Oktober 2018, Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informatika (BAKTI) akan membangun Base Transceiver Station (BTS) di Desa Lerek, Kecamatan Atadei, Lembata.
Perencanaan pembangunan BTS tersebut dibenarkan Andreas Hugo Pareira, Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Dapil NTT I dalam siaran pers saat kunjungan kerja di wilayah setempat, Sabtu (14/04/2018).
Kunjungan Andreas dalam rangka mensosialisasikan pemasangan BTS dan akses internet di wilayah Lembata.
Ia mengatakan, pembangunan 5 BTS berlokasi di 5 Desa pada 9 Kecamatan dengan mayoritas pembangunan pada desa-desa di wilayah Kecamatan Atadei dan Kecamatan Nagawutung.
Selain itu, pembangunan 20 akses internet yang disediakan bagi di tempat-tempat umum terutama di Puskesmas dan Sekolah yang menjadi prioritas untuk menggelar UNBK.
Kemudian pada tahun 2019 akan dilanjutkan pembangunan 32 BTS untuk seluruh daratan Lembata.
Andreas menambahkan, program tersebut merupakan salah satu program Presiden Jokowi terutama pada wilayah pinggiran. Tujuannya agar semua wilayah di Indonesia mudah terjangkau telekomunikasi dan tidak tertinggal.
Andreas berharap, dengan solusi tersebut dapat menjawab problem keterbatasan jangkauan komunikasi di wilayah NTT khususnya di Lembata. Lebih dari itu tentunya perlu support pemerintah daerah terkait pembebasan lahan untuk mendukung pelaksanaan kegiatan pembangunan BTS ini.
“Semoga rencana yang baik ini mendapat respon yang baik dari masyarakat Lembata untuk menjawab persoalan keterbatasan telekomunikasi,” ujar Andreas di hadapan Bupati dan Wakil Bupati Lembata, Eliaser Yentji Sunur dan Thomas Ola Langoday, Kepala Dinas Kominfo Markus Labi, Para Camat, Para Kepala Desa, Kepala Sekolah, Tokoh Adat, Tokoh Pemuda dan Masyarakat Lembata.
Penulis: Ian Bala
Editor: Adrianus Aba