Mbay, Vox NTT- Hari Ulang Tahun (HUT) Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) tingkat Provinsi NTT ke-58 digelar di Kabupaten Nagekeo pada 16-17 April 2018.
Kurang lebih 400 anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) dari 22 Kabupaten/kota yang ada di Provinsi NTT terlibat dalam acara HUT tersebut. Acaranya berlangsung di kawasan Kantor Bupati Nagekeo, tepatnya di halaman Kantor Sat Pol PP.
Kepala Sat Pol PP Nagekeo Elias Tae kepada VoxNtt.com, Senin pagi (16/04/2018), mengatakan ada beberapa rangkaian kegiatan dalam rangka HUT ke-58 Sat Pol PP dan hut HUT Satlinmas ke-56 tingkat Provinsi NTT itu.
Kegiatan-kegiatan itu yakni; bakti sosial dan apel bersama Pol PP tahun 2018. Apel ini diikuti Kasat Pol PP dan jajarannya.
Selain itu ada upacara bandera dan apel siaga.
Lalu ada pula kegiatan gelar pasukan yang diikuti oleh semua pejabat pembinaan Sat Pol PP dan Satlinmas.
Penulis: Arkadius Togo
Editor: Adrianus Aba