Borong, Vox NTT-Dewan Pimpinan Daerah Partai Solidaritas Indonesia Manggarai Timur (DPD PSI Matim) mengutuk dan mengecam keras pelaku pengeboman tiga gereja di Surabaya, Minggu pagi, 13 Mei 2018.
Ketua DPD PSI Matim, Pankrius Purnama meminta kepada pihak Kepolisian Republik Indonesia untuk mengusut tuntas dan menindak tegas para pelaku pengeboman yang menewaskan orang tidak bersalah tersebut.
“Kami mendukung Kepolisian Republik Indonesia untuk mengungkap dalang dari kejahatan teror itu,” ujar Pankrius dalam rilis yang diterima VoxNtt.com, Senin (14/05/2018).
Selain mengecam aksi terorisme itu, DPD PSI Matim turut berdukacita yang sangat mendalam terhadap korban pengeboman gereja di Surabaya.
Baca: MUI NTT Kutuk Aksi Bom Gereja di Surabaya
“DPD PSI Manggarai Timur mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat untuk bergotong-royong memerangi aksi terorisme serta menjaga keamanan lingkungan kita masing-masing,” ajak Pankrius.
Penulis: Nansianus Taris
Editor: Adrianus Aba