Borong, Vox NTT-Drainase atau got di jalan Provinsi NTT, tepatnya di Mukun Desa Golo Meni Kecamatan Kota Komba Kabupaten Manggarai Timur ditutup material tanah dan batu oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.
Got itu ditutup agar alat berat berupa alat gilas bisa masuk di tempat parkir. Alat gilas itu milik pengusaha mobil “Kasih Sayang Mukun”.
Lasaraus Santus, warga Mukun kepada VoxNtt.com melalui sambungan telepon, Selasa (24/07/2018), mengatakan ulah oknum yang menutupi got tersebut mengakibatkan air meluap ke badan jalan saat musim hujan.
“Pas hujan pasti air di got akan meluap dan mengalir ke jalan raya hotmix ini. Padahal ini baru dibangun oleh Pemprov NTT tahun 2016 dan tahun 2018 ini. Kasian fasilitas umum dirusak demi kepentingan pribadi, ” ujar Lasarus.
Dia menuturkan masyarakat sudah menyampaikan hal tersebut kepada Pemerintah Desa Golo Meni.
Namun, tidak ada tanggapan dari kepala desa tentang laporan warga.
Padahal, penutupan got ini sudah menjadi topik pembicaraan di masyarakat. Sayangnya tidak ada yang bisa menegur oknum tersebut.
“Diharapkan kepada Pemda Matim dan Pemprov NTT untuk segera mengambil tindakan tegas kepada pihak tersebut. Karena penutupan drainase atau got ini merusak fasilitas umum milik rakyat yang dibangun oleh pemprov NTT,” ujar Lasarus.
Penulis: Nansianus Taris
Editor: Adrianus Aba