Ende, Vox NTT-Polisi sedang mengidentifikasi sesosok mayat perempuan yang ditemukan di Kampung Leke, Desa Lisepuu, Kecamatan Wolowaru, Kabupaten Ende, NTT pada Selasa (13/11) sore.
Menurut keterangan Kasubag Humas Polres Ende, AKP Sahab Adam, sesosok mayat itu pertama kali ditemukan Yosep Jadi (49), warga Ndunggilo, Wolowaru. Saat itu, Yosep hendak ke kebunnya.
“Ketika saksi (Yosep) pergi ke kebunnya dan menemukan korban sudah tidak bernyawa dan kondisi mayat telah menjadi tengkorak,” jelas Sahab dalam pesan WhatsApp kepada VoxNtt.com, Rabu (14/11/2018) pagi tadi.
Ia mengatakan, sesosok mayat itu baru diketahui identitasnya setelah mendapatkan keterangan dari sang suaminya, Antonius Nanga (53). Antonius menyebutkan, istrinya, Sisilia Sero (64) menghilang dari rumah sejak Rabu, 7 November 2018 lalu.
“Pada hari Selasa tanggal 06 November 2018 sekitar pukul 06.00 wita, korban berangkat menuju pasar Moni untuk berbelanja sayur dan korban kembali ke rumah pada hari Rabu tanggal 07 November 2018. Namun, korban kembali keluar dari rumah tanpa sepengetahuan suami maupun keluarga lainnya,” ucap Sahab, setelah mendapatkan keterangan Antonius.
Upaya untuk mencari korban oleh suami dan keluarganya telah dilakukan. Namun, korban tidak ditemukan.
Korban diperkirakan meninggal dunia seminggu yang lalu. Sebab, saat ditemukan, kondisi korban sisa tengkorak.
“Penyebab kematian korban sampai dengan saat ini belum diketahui karena tidak adanya saksi dan alat bukti yang mendukung pada saat penemuan mayat,” kata Sahab.
Menurut cerita Antonius, kata Sahab, korban Sisilia memang memiliki riwayat terserang penyakit kronis lainnya. Namun demikian, polisi terus melakukan penyelidikan.
Penulis: Ian Bala
Editor: Ardy Abba