Kefamenanu,VoxNTT-Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Kefamenanu Kabupaten TTU saat ini telah menyelesaikan penyaluran dana Program Indonesia Pintar (PIP) tahun 2017 bagi 33.506 pelajar setingkat SD dan SMP.
Rinciannya pelajar SD sebanyak 23.144 orang dan SMP sebanyak 10.362.
Realisasi penyaluran dana beasiswa yang merupakan program dari Presiden Joko Widodo tersebut dilakukan di Kantor BRI Cabang Kefamenanu, Kantor Kas Unimor dan 7 unit kantor BRI yang tersebar di sejumlah kecamatan.
“Untuk target penyaluran PIP tahun 2017 sudah kita salurkan semua, artinya kita sudah salurkan semua ke 33.506 siswa, jadi intinya untuk dana ini dari rekening titipan semuanya sudah kita limpahkan ke rekening penerima,” ujar Pimpinan BRI Cabang Kefamenanu, Nur Hendrawan ketika diwawancarai VoxNtt.com di ruang kerjanya, Jumat (23/11/2018).
Nur menjelaskan, total dana yang disalurkan dalam PIP sebesar Rp 15.876.525.000.
Rinciannya, untuk SD sebesar Rp 9.458.000.000 dan SMP sebesar Rp 6.417.000.
“Penyaluran dana PIP ini prioritas dan juga ini instruksi resmi makanya kami jadikan prioritas utama,kebetulan kita sudah lakukan koordinasi dengan dinas (Dinas PKO kabupaten TTU) dan juga dari pusat hadir kemarin untuk koordinasi terkait target penyelesaian dan Alhamdulillah saat ini sudah selesai,” ujar Nur.
Nur menambahkan, untuk penyaluran dana PIP tahun 2018 pihaknya masih menunggu data resmi dari Dinas PKO Kabupaten TTU.
Ia menegaskan apabila data dan dokumen, baik itu terkait nama dan jumlah penerima PIP sudah diberikan kepada BRI Kefamenanu, maka dipastikan akan langsung dilakukan penyaluran kepada penerima.
“Jadi kami kan berkewajiban untuk langsing menyalurkan dana itu (dana PIP),jadi kalau dari dinas sudah serahkan dokumen maka pastinya kita akan langsung lakukan penyaluran,” tandas Nur yang saat itu didampingi dua stafnya.
Penulis: Eman Tabean
Editor: Ardy Abba