Borong, Vox NTT-Lurah Rana Loba, Kecamatan Borong, Kabupaten Manggarai Timur (Matim), Haji Ali menyebut jebolnya dermaga Borong mengakibatkan aktivitas perekonomian masyarakat setempat lumpuh.
Kata dia, jebolnya dermaga Borong membuat masyarakat Kelurahan Rana Loba yang mayoritas nelayan mengeluh kehilangan sandaran hidup.
“Para nelayan sudah tidak bisa sandar kapal di situ. Pokoknya, aktivitas ekonomi masyarakat lumpuh,” tegas Lurah Ali.
Kata dia, para nelayan sudah tidak bisa memanfaatkan dermaga Borong. Itu karena akses menuju dermaga putus.
Lurah Ali sangat berharap pemerintah pusat bisa segera merespon rusaknya dermaga Borong tersebut.
Penulis: Nansianus Taris
Editor: Ardy Abba