Borong, Vox NTT-Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat, meminta Sekertaris Daerah (Sekda) Manggarai Timur (Matim) untuk menyiapkan Humas terbaik.
“Hari ini saya yakin kita semua, yang lahir di Manggarai pasti kenal satu nama Frans Sales Lega pasti kenal satu nama lagi Ben Mboi mereka dikenal karena orang banyak cerita,” ujarnya saat memberikan sambutan di Aula Sekretariat Daerah Matim, Jumat (03/05/2019).
“Kita ini punya kelemahan. Pa Sekda, tolong siapkan Humas terbaik buat kabupaten ini, jangan tempatkan Humas itu orang yang dibuang,” kata Gubernur Viktor.
Menurutnya, Humas sangat melekat dalam diri setiap pimpinan daerah mulai dari tingkat kabupaten hingga kepala Negara.
“Humas itu yang melekat badan Gubernur, badan Bupati, badan Presiden ada dua protokol Humas. Mulutnya Bupati itu mulutnya protokol mulut Humas. Jadi Humas itu jangan orang biasa,” ujarnya.
Menurutnya, Humas memiliki peran strategis untuk menepis semua isu buruk yang ada di daerah.
Oleh karena itu, lanjut Gubernur Viktor, setiap kegiatan yang dilakukan oleh Bupati di kabupaten harus mendapat 1.000 like.
Pada kesempatan itu juga Viktor memuji Humas Pemprov NTT yang selalu meliput setiap kegiatan Gubernur.
“Waktu kami acara di Soa satu minggu sebelum dimulai saya minta kegiatan itu menjadi trending nasional dan itu menjadi urutan ketiga,” imbuhnya.
Diakuinya, dulu Polisi merupakan lembaga pelayanan publik terburuk di Indonesia, tetapi mereka mampu menempatkan Humas yang terbaik.
“Dan pada akhirnya sekarang Polisi posisi ketiga terbaik,” imbuhnya.
Oleh karena itu, dia meminta setiap kegiatan Bupati dan semua kegiatan OPD harus diliput, sehingga mampu menghilangkan stigma buruk.
Penulis: Sandy Hayon
Editor: Ardy Abba