Ruteng, Vox NTT- Audisi Indonesian Idol wilayah Flores, NTT telah selesai dilakukan di Aula Missio Universitas Katolik Indonesia (UKI) St. Paulus Ruteng, Kabupaten Manggarai, Selasa (09/07/2019).
Audisi spesial ini diikuti 66 peserta dari 80 yang dinyatakan lolos registrasi. Nasib ke-66 peserta audisi tersebut bakal ditentukan 11 hari lagi, yakni tanggal 20 Juli 2019 mendatang.
Assosiate Produser RCTI, Hardian Putra meminta para peserta yang telah mengikuti audisi agar bersabar menunggu hingga 20 Juli mendatang.
“Nanti kita kontak peserta yang lolos audisi, jika lewat tanggal tersebut secara otomatis tidak lolos,” kata Hardian usai audisi.
Direktur Yayasan Mariamoe (YMP) Albina Redempta Umen selaku event organizer (EO) lokal mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta.
“Mohon maaf jika ada pelayanan panitia lokal yang kurang berkenan selama proses audisi Flores ini,” katanya.
Untuk diketahui, audisi Indonesian Idol wilayah Flores dimulai pukul 09.30-18.00 Wita.
Dari 80 peserta yang telah dinyatakan lolos registrasi, hanya 66 orang yang mengikuti tahap video booth.
Audisi diselenggarakan di Ruteng sabagai kota yang dipilih untuk region Flores.
Anak muda Flores tampak antusias dan telah lama menunggu untuk mengikuti ajang pencarian bakat menyanyi tersebut dan mengikuti jejak kesuksesan idola mereka.
Sebagai fase awal dalam mencari bakat-bakat bersuara emas, tim Indonesian Idol menggelar babak audisi yang terbagi dalam dua kategori.
Keduanya yakni special city audition dan big audition dance. Ruteng sendiri masuk dalam kategori special city audition.
Special city audition merupakan audisi khusus, di mana para pendaftar dapat mengirimkan CD rekaman menyanyinya kepada radio-radio lokal yang menjadi rekanan Indonesian Idol. Selanjutnya diseleksi oleh tim Indonesian Idol.
Para peserta yang lolos pada special city audition ini akan melaju ke babak judging.
Di babak ini peserta akan dinilai langsung oleh 5 juri utama Indonesian Idol untuk mendapatkan golden ticket dan melangkah ke babak selanjutnya, yaitu eliminasi, live showcase, top 14, dan spectacular Indonesian Idol.
Penulis: Ardy Abba