Ende, Vox NTT-Badan Pusat Statistik (BPS) akan mengadakan survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) yang sedianya terjadi pada Agustus mendatang. Tujuan Sakernas yakni untuk mengetahui pekerjaan, tingkat pengangguran, serta karekteristik lapangan pekerjaan.
Kepala Seksi Statistik Sosial Yohanes Marino menyatakan, Sakernas nanti akan dilakukan secara acak. Untuk Kabupaten Ende ada sekitar 52 blok sensus yang menjadi sampel.
Pada setiap blok sensus, jelas Marino, akan dilakukan pendataan terpilih 10 rumah tangga sebagai sampel untuk mewakili blok tersebut, sekaligus wakil untuk estimasi angka Kabupaten Ende.
“Sakernas pada dasarnya diadakan sebanyak dua kali dalam setahun yaitu pada bulan Februari (Sakernas Semesteran) dan Agustus (Sakernas Tahunan),” jelas Marino melalui aplikasi pesan singkat, Kamis (18/07/2019) siang.
Ia menerangkan, Sakernas pada bulan Februari untuk estimasi propinsi angka perkiraannya. Sedangkan untuk bulan Agustus untuk estimasi kabupaten dan pelatihannya juga diadakan di kabupaten.
Sementara, peserta yang ikut pada Sakernas di bulan Februari akan ikut kembali di bulan Agustus tahun ini. Sakernas baru akan mulai pelatihan pada tanggal 18-20 Juli 2019 di Hotel Flores Mandiri Jalan Melati Ende.
Marino menjelaskan, petugas Sakernas sekitar 34 orang yang akan diturunkan. Petugas Sakernas dibedakan menjadi pengawas sebanyak 9 orang dan sisanya adalah pencacah lapangan sebanyak 25 orang.
“Untuk pencacah dan pengawas ini melakukan pelatihan terlebihan dahulu. Waktu pelaksanaan dari sakernas dimulai pada Agustus yaitu pada tanggal 8-31Agustus 2019 pungkas,” terang dia.
Marino berharap data sakernas yang akan dilaksanakan ini dapat membantu pemerintah dalam perencanaan dan pembangunan.
Oleh karena itu, pihaknya meminta dukungan baik pemerintah daerah maupun pemerintah desa untuk membantu petugas-petugas yang nantinya akan turun ke lapangan.
Selain itu, pihaknya berharap masyarakat Kabupaten Ende untuk mengawal dan melaporkan BPS jika ditemukan petugas yang jika tidak turun lapangan.
Hal itu bermaksud agar data yang terkumpul oleh petugas bisa menggambarkan kondisi lapangan yang sebenarnya.
“Untuk itu dimohonkan kerja samanya untuk kemudahan teman-teman yang bertugas di lapangan. Selain itu juga hal yang paling penting mengawal Sakernas Agustus 2019 ini adalah Pemerintah Daerah, karena dalam hal ini mempunyai kepentingan besar karena angka Sakernas Agustus nanti akan menggambarkan tingkat pengangguran di Kabupaten Ende,” jelas Marino.
Penulis: Ian Bala
Editor: Ardy Abba