Labuan Bajo, Vox NTT- Fidelis Pranda dan Blasius Jeramun digadang-gadang menjadi pasangan calon (paslon) dalam Pemilihan Kepala Daerah Manggarai Barat (Pilkada Mabar) tahun 2020 mendatang.
Sebelumnya, Fidelis Pranda yang adalah mantan bupati Mabar mengaku sudah memiliki nama calon wakil untuk mendampingi dirinya. Nama itu kata dia, akan diberitahu ketika mendaftar di KPU Kabupaten Mabar.
“Pilkada ini memang dilakukan masih lama, yaitu 2020. Pendamping nanti dulu sebab di dunia politik setiap saat bisa berubah. Dari mana itu nanti dulu. Namanya politik itu begitu setiap saat bisa berubah daripada kita bicara duluan, nanti merepotkan lagi. Nanti konkretnya jika sudah daftar. Politik itu begitu sudah. Cukup saya saja yang diketahui oleh masyarakat,” tegas Fidelis yang ditemui VoxNtt.com di kediamannya, Senin (12/08/2019) lalu.
Terpisah, Blasius Jeramun sendiri mengaku sudah siap mengikuti pertarungan Pilkada Mabar tahun 2020 mendatang.
“2020 saya siap maju, apapun konsekuensinya saya sudah terima,” ujarnya saat ditemui VoxNtt.com di Kantor DPRD Mabar, Senin (02/09/2019).
Blasius yang juga anggota DPRD Mabar dari Partai Golkar mengaku dirinya sudah siap di- PAW untuk bertarung di Pilkada Mabar 2020.
Isu Pranda-Blasius
Blasius mengaku isu Pranda-Blasius sudah mendekati.
Ia menegaskan, selama empat periode menjadi anggota DPRD Mabar kali ini waktu yang tepat untuk dirinya maju di Pilkada.
“Ini sudah waktu yang tepat untuk maju,” kata Blasius.
Ditanyai alasan dirinya ingin maju bersama Fidelis, Blasius mengaku memiliki banyak kesamaan dengan bupati pertama Kabupaten Mabar itu. Kesamaan itu kata dia, yakni memiliki cita-cita yang belum kesampaian.
“Saya dan Pa Fidelis adalah salah satu peletak dasar pembangunan Manggarai Barat. Pa Fidelis memiliki cita-cita yang belum kesampaian, begitu juga saya. Masih ada cita-cita yang belum kesampaian untuk Manggarai Barat,” katanya.
Terkait partai yang akan mengusung keduanya, Blasius mengaku sudah berkomunikasi dengan beberapa partai. Partai itu kata dia, Golkar dan Demokrat.
“Partai yang sudah komunikasi ada Demokrat dan Golkar,” ungkapnya.
Ketika ditanyai konsep membangun Mabar, Blasius mengatakan nanti akan ada visi dan misi.
Penulis: Sello Jome
Editor: Ardy Abba