Kupang, Vox NTT- Sebuah video dengan adegan saling lempar batu berdurasi 29 detik ramai di media sosial, terutama WhatsApp Group (WAG). Banyak netizen yang men-share video tersebut.
Belakangan ditelusuri VoxNtt.com, orang yang saling lempar batu tersebut adalah mahasiswa Universitas Nusa Cendana (Undana) Kupang.
RY yang enggan nama lengkapnya dipublikasikan mengaku, pada Jumat (11/10/2019) malam, ia pulang dari kampus Unwira Kupang.
RY adalah mahasiswa universitas yang beralamat di Jalan Jendral Ahmad Yani Nomor 50-52, Merdeka, Kota Kupang itu.
Ia pulang dengan menggunakan jasa angkutan kota, lalu kemudian berjalan kaki di depan kampus Undana Kupang.
“Saya lewat depan kampus Undana persis di FKIP. Ada sekelompok mahasiswa dari luar pagar di belakang Undana, masuk dan menyerang ke arah kampus FKIP,” aku RY.
Menurutnya, insiden saling lempar itu terjadi sekitar pukul 17.00 Wita.
Informasi yang beredar, video tersebut merekam konflik antara mahasiswa FKIP Pendidikan Teknik Mesin (PTK) dengan jurusan Teknik Mesin Undana.
Ketua BEM Undana Kupang, Ridwan Menoh membenarkan bahwa video tersebut memperlihatkan kisruh antar sesama mahasiswa di kampus itu.
“Ia, benar. Masalahnya belum ditelusuri secara baik. Nanti Senin baru diusut dan diselesaikan karena banyak isu yg berkembang, tapi belum tahu kebenarannya,” kata Ridwan saat dihubungi VoxNtt.com, Sabtu (12/10/2019).
Sementara itu, Humas Kampus Undana Kupang David Sir mengaku belum mengetahui kejadian tersebut.
Ia belum mendapat laporan, berhubung masih berada di Kalabahi, ibu kota Kabupaten Alor.
“Saya di Kalabahi dan belum dapat informasi itu,” kata Davis saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon seluler.
Penulis: Ronis Natom
Editor: Ardy Abba
Sebuah video dengan adegan saling lempar batu ini ramai di-share di Whats Group (WAG). Video ini didapatkan VoxNtt.com dari WAG ”Forum mahasiswa Lembur Kupang”. Pengirimnya, Selo Marjo.