Kupang, Vox NTT- Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Hanura Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD) periode 2015-2020 resmi dibekukan, Rabu (11/12/2019).
Kepengurusan ini dibekukan oleh Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Hanura Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).
David Ramone sebagai Ketua DPC Hanura Kabupaten SBD disebut-sebut telah menelantarkan partai itu. Sehingga terpaksa harus dibekukan.
Sekretaris DPD Partai Hanura NTT Siprianus Woka Ritan mengatakan, kepengurusan DPC Partai Hanura Kabupaten SBD selama ini tidak menjalankan roda organisasi dengan baik dan benar.
Sebab itu, kata dia, sesuai dengan mekanisme dan peraturan Partai Hanura, pihaknya telah membekukan.
“Banyak hal yang mereka buat di sana tidak sesuai dengan apa yang mereka buat dan laporankan ke DPD,” jelas Siprianus di Kantor DPD Partai Hanura Provinsi NTT, Jumat (13/12/19) siang.
Ia mengaku, susunan kepengurusan DPC Partai Hanura SBD sampai ranting semuanya tidak terbentuk dengan baik.
Akibatnya, kursi di DPRD Kabupaten SBD pun berkurang.
“Resmi dibekukan karena kita membutuhkan orang yang betul-betul mau bekerja untuk membesarkan Partai Hanura Kabupaten SBD. Masih banyak orang di SBD yang mau karena kita Partai Hanura ini bukan partai kecil tetapi partai besar,” tegas Siprianus.
Untuk diketahui, pembekuan kepengurusan DPC Partai Hanura Kabupaten SBD di bawah pimpinan David Ramone tertuang dalam surat keputusan Nomor: SKEP/31/DPD-NTT/HANURA/XII/2019, tanggal 11 Desember 2019.
Dalam SK itu juga termuat kepengurusan pelaksana tugas (Plt) Ketua DPC Kabupaten SBD diambil alih oleh DPD Partai Hanura Provinsi NTT.
Siprianus mengatakan, Sabtu esok (14/12), seluruh Pimpinan Anak Cabang (PAC) akan melaksanakan musyawarah luar biasa untuk memilih ketua DPC definitif yang baru.
Menurutnya, melalui forum ini seluruh PAC dapat menentukan sikap untuk memilih ketua yang baru.
“Kita akan memilih ketua yang baru, minimal dihadiri setengah PAC dari total pimpinan PAC, maka forum dinyatakan qorum, lanjutnya besok tanggal 15 Desember 2019 akan dilaksanakan Muscalub untuk tiga kabupaten yaitu, Kabupaten SBD, Kabupaten Sumba Barat dan Kabupaten Lembata,” tutup dia.
Penulis: Ronis Natom
Editor: Ardy Abba