Kupang, Vox NTT – Sebanyak 74 rumah di Desa Golo Bore, Kecamatan Ndoso, Kabupaten Manggarai Barat mendapat air minum bersih sambungan rumah.
Ke-74 rumah itu terdapat di Dusun Todo dan Golo Sita, Desa Golo Bore.
Pemerintah Desa Golo Bore bersama kelompok Keswadayaan Masyarakat (KKM), serta perwakilan masyarakat meresmikan air minum sambungan rumah itu, Senin (24/02/2020).
Air minum bersih sambungan rumah yang berasal dari program PAMSIMAS itu resmi disahkan dan diserahkan kepada masyarakat dan untuk kemudian digunakan.
Kegiatan Musyawarah Desa Serah Terima (MDST) air minum bersih sambungan rumah dilaksanakan di Balai Desa Golo Bore.
MDST dihadiri oleh Pemerintah Desa, BPD, KKM, fasilitator PAMSIMAS Kabupaten Manggarai Barat dan perwakilan masyarakat di Desa Golo Bore.
Pada kesempatan itu Kepala Desa Golo Bore Stefanus Genggang mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat yang sudah mempercayakan desanya untuk melaksanakan program PAMSIMAS untuk kedua kalinya.
Ia membeberkan, pelaksanaan program PAMSIMAS pertama tahun 2015 dan kedua tahun 2019.
Kades Stefanus mengharapkan agar masyarakat bisa menjaga dan merawat air minum bersih sambungan rumah ini, sehingga bisa dirasakan oleh anak cucu nanti.
Ketua pelaksana KKM Fransiskus Jangkur juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang sudah mendukung dan membantu kelancaran pelaksanaan program ini.
“Sehingga bisa diselesaikan dengan baik dan dia juga berharap masyarakat bisa menjaga dan merawat air ini dengan baik, ” ungkapnya.
Hal yang sama juga disampaikan oleh Ketua BPD Golo Bore, Willem Syukur.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat yang sudah mempercayai Desa Golo Bore untuk melaksanakan program ini.
Ia juga berharap supaya masyarakat bisa mempunyai rasa tanggung jawab terhadap air ini.
Untuk diketahui, setelah diresmikan Pemerintah Desa Golo Bore akan membentuk tim KPS PAM dan melakukan musyawarah terkait iuran ai minum ini. Iuran bertujuan agar dana perawatannya air minum.
Penulis: Tarsi Salmon
Editor: Ardy Abba