Betun, Vox NTT – Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Malaka membagikan 1.500 masker untuk mencegah penyebaran Covid-19.
Selain masker, DPP Partai Golkar juga melalui DPD II Kabupaten Malaka, membantu makanan ibu hamil dan Balita untuk masyarakat Kabupaten Malaka.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPD II Golkar Malaka Adrianus Bria Seran menyampaikan pesan dan amanat dari Ketua Umum partai Golkar, Airlangga Hartarto dan Ketua DPD I Provinsi NTT, Emanuel Melkiades Lakalena terkait upaya pencegahan Covid-19.
“Mereka menganjurkan agar masyarakat tetap waspada dengan memakai masker. Selain itu kita dianjurkan agar mengikuti protokol kesehatan dari pemerintah. Hindari kontak fisik, jauhi keramaian dan rajin mencuci tangan menggunakan sabun,” ujar Adrianus, Kamis (23/04/2020).
Selain itu, Ketua Askab Kabupaten Malaka ini juga mengajak seluruh masyarakat agar menjaga kebugaran tubuh dengan berolahraga dan menjaga kebersihan diri dan lingkungan.
Penggemar berat olah raga sepak bola itu pun mengharapkan agar masker yang sudah diterima agar selalu digunakan jika harus keluar rumah.
“Masker ini dapat dicuci dan berbahan kain. Setelah pakai, harap langsung dicuci dan dijemur di terik matahari. Wajib pakai jika keluar rumah,” kata Ketua DPRD Malaka dua periode itu.
Setelah itu, masker, makanan ibu hamil dan Balita langsung dibagikan untuk Desa Umatoos dan Haitimuk dengan perinciannya tiap desa 100 buah.
Penulis: Frido Umrisu Raebesi
Editor: Ardy Abba