SoE, Vox NTT-Sebanyak 40 Kepala Keluarga (KK) lanjut usia (Lansia) di Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) menerima bantuan rehabilitasi sosial.
Bantuan dana rehabilitasi sosial ini diserahkan langsung Bupati Timor Tengah Selatan (TTS) Epy Tahun di Kantor Yayasan Lentera Mitra Harapan, Desa Noinbila, Kecamatan Mollo Selatan, Kamis (14/05/2020) lalu.
Bupati Epy Tahun, dalam sambutannya berharap agar bantuan yang diberikan pemerintah pusat ini bisa dimanfaatkan dengan baik.
Kepada para lansia juga, Epy Tahun, meminta agar tetap menjaga kesehatan dengan selalu memakai masker.
“Kita di TTS sudah masuk zona merah Covid-19. Oleh karena itu pada kesempatan ini, saya imbau kita semua agar tetap menjaga kesehatan mulau dari diri sendiri. Selalu pakai masker dan tingkatkan kewaspadaan dalam interaksi,” harap Epy Tahun.
Usai acara penyerahan, Epy Tahun langsung mengarahkan rombongan yang hadir memboyong jualan sayur milik salah seorang warga di Noinbila.
Ketua Yayasan Lentera Mitra Harapan Beny Leob yang diwawancarai VoxNtt.com, menyampaikan terima kasih kepada Bupati TTS dan rombongan yang sudah hadir menyerahkan secara langsung bantuan tersebut.
Dikatakan Beny Leob, bantuan dana rehabilitasi berupa uang tunai senilai Rp 2.700.000 ini merupakan kerja sama Yaysan Lentera Mitra Harapan dan Kementerian Sosial (Kemensos) RI, dalam hal ini Balai Rehabilitasi Sosial Lanjut Usia Sulawesi Selatan.
“Kiranya bantuan yang diberikan pemerintah ini bisa bermanfaat bagi para lanjut usia, yang tentunya ikut mendapatkan dampak ekonomi langsung dari pendemi Covid 19,” tutup mahasiswa Pasca Sarjan Universitas Nusa Cendana (Undana) Kupang ini.
Penulis: Long
Editor: Ardy Abba