Labuan Bajo, Vox NTT- Pemerintah Desa Golo Bore, Kecamatan Ndoso, Kabupaten Manggarai Barat (Mabar) memberikan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) kepada 116 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), Sabtu (30/05/2020).
BLT yang dibagikan oleh Pemerintah Desa Golo Bore diberikan langsung dalam dua tahap yaitu untuk bulan April dan Mei sebanyak Rp 1.200.000 per orang.
Pembagian BLT ini dilaksanakan di Balai Desa Golo Bore, didampingi oleh pihak Kecamatan Ndoso, Pendamping Desa, Babinsa dan Bhabinkamtibmas.
Pembagian BLT tersebut berlangsung aman dan kondusif serta mengikuti protokol kesehatan pencegahan Covid-19 yaitu menjaga jarak dan setiap penerima wajib menggunakan masker.
Kepala Desa Golo Bore Stefanus Genggang menjelaskan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah pusat melalui desa untuk masyarakat yang terdampak Covid-19.
“Penerima BLT Ini bukan penerima PKH, Bantuan Non Pangan Tunai (BNPT). Sehingga masyarakat bisa merasakan wujud kepedulian pemerintah kepada masyarakat yang dibuktikan melalui Bantuan Langsung Tunai,” ungkapnya saat dihubungi VoxNtt.com, Rabu (03/06/2020).
Pembagian BLT DD ini kata dia, merupakan kegiatan pertama yang ada di desanya.
“Saya melihat masyarakat betul-betul merasakan kebaikan pemerintah terhadap mereka meskipun dengan jangka waktu selama 6 (enam) bulan tetapi sangat bermanfaat,” lanjutnya.
Senada dengan Kades Stefanus, Pedamping Desa Kecamatan Ndoso Adrianus Mboy mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu bentuk
kepedulian pemerintah kepada masyarakat.
Bantuan ini kata dia, terlebih khusus masyarakat yang tidak menerima PKH dan Bantuan Non Pangan Tunai (BNPT) berdasarkan instruksi pemerintah pusat.
Untuk diketahui, Pemdes Golo Bore menyiapkan anggaran sebesar Rp 313.200.000 untuk BLT DD tersebut.
Anggaran BLT DD untuk bulan April, Mei, dan Juni sebesar Rp 208.800.000.
Sementara itu anggaran sebesar Rp 104.400.000 merupakan anggaran tambahan sesuai instruksi PMK 50 yang akan dibagikan dalam waktu tiga bulan yaitu Juli, Agustus, September kepada setiap penerima BLT DD dengan jumlah Rp.300.000 per bulan.
Penulis: Sello Jome
Editor: Ardy Abba