Betun, Vox NTT- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Malaka meminta tambahan anggaran Rp 5,4 Miliar untuk Pilkada Desember 2020 mendatang.
Penambahan anggaran itu disampaikan saat rapat terbatas antara KPU dan Pemda Malaka di Kantor Badan Keuangan Daerah, Minggu (07/06/2020). Rapat terbatas itu dipimpin oleh Sekda Malaka Donatus Bere
Dalam rapat terbatas itu, KPU Malaka minta tambahan anggaran sebesar Rp 5.428.395.000.
Baca Juga: KPU Malaka Minta Tambahan Anggaran untuk Belanja APD
Ketua KPU Kabupaten Malaka Makarius Bere Nahak mengatakan, penambahan anggaran akan dialokasikan untuk belanja alat pelindung diri (APD) Covid-19 para penyelenggara dan tambahan honor KPPS di TPS.
Kata dia, rapat menghasilkan sebuah keputusan Pemda Malaka hanya menyanggupi penambahan dana untuk KPU sebesar Rp 500.000.000.
“Kita mengajukan Rp 5.428.395.000. Sisanya akan diajukan ke pusat,” kata Makarius kepada VoxNtt.com, Senin (08/06/2020).
Ia berharap secepatnya anggaran tambahan bisa direalisasi agar tahapan Pilkada segera dimulai.
“Karena waktu yang tersisa terhitung bulan Juni sampai Desember 2020 adalah 6 bulan,” terang Makarius.
Penulis: Frido Umrisu Raebesi
Editor: Ardy Abba