Oelamasi, Vox NTT- Sebanyak 45 Kepala Keluarga (KK) Stasi Kristoforus Matani, Paroki St. Yosep Penfui Kupang menerima paket Sembako dari Orang Muda Katolik (OMK), Minggu (14/06/2020).
Ketua OMK St Kristoforus Matani, Rinto Fallo mengatakan, 45 paket Sembako yang dibagikan berisi beras 5 kg, mie 6 bungkus, telur 6 butir, minyak goreng 1 liter, sabun mandi 2, rinso 2 bungkus, gula stengah kilogram, teh 1 dos dan vitamin 1 strip.
“Itu kami OMK sumbang sukarela terus ada sumbangan dari pengurus stasi yang mampu dan ingin ikut berpartisipasi dalam kami punya kegiatan,” kata Rinto, Minggu sore.
Setelah Sembako terkumpul, kata Rinto, baru dijumlahkan untuk kemudian disalurkan ke penerima bantuan.
“Pembagian ke umat itu adalah untuk membantu meringankan masalah ekonomi yang mereka hadapi akibat dampak dari Covid-19,” ujar dia.
Sumbangan bagi 45 KK dilakukan dengan cara menyambangi rumah-rumah yang sudah didaftar oleh OMK sebelumnya. Hal itu sesuai dengan keadaan ekonomi keluarga yang tergolong kurang mampu.
Penulis: Ronis Natom
Editor: Ardy Abba