Kupang, Vox NTT- Agus Harimurti Yodoyono (AHY), Ketua Umum Partai Demokrat menjumpai korban bencana di Kupang, ibu kota Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa (27/04/2021).
Kepada awak media, Agus mengaku telah menginstruksikan kepada dua orang anggota DPR RI dari Fraksi Demokrat agar mendorong pemerintah pusat perihal program dan anggarannya untuk membantu korban bencana di NTT.
“Tadi bersama kami juga ada dua anggota DPR RI yang pertama adalah bung Benny Kabur Harman (BKH) dan yang satu lagi Ibu Anisa Yakobah Gah,” jelas Agus
“Dua-duanya saya sampaikan untuk mendorong di tingkat pusat untuk bisa atau memproritaskan paling tidak upaya-upaya termasuk program anggaran agar segera dapat membantu masyarakat yang terkena bencana di sini,” lanjutnya.
Pada kesempatan tersebut juga ia mengajak agar semua pihak dapat bersinergi dalam mengatasi permasalahan tersebut.
“Itu upaya kami. Tentu kita semua harus bersinergi. Pemerintah pusat, pemerintah profinsi, pemerinta kabupaten kota. Tadi pagi saya bertemu Gubernur Viktor Laiskodat, membahas hal serupa,” katanya.
Diketahui, sebelum mengunjungi para korban bencana, tepatnya di Kampung Amanuban, Kelurahan Oebufu, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang, Agus terlebih dahulu bertemu Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat.
Penulis: Asis
Editor: Ardy Abba