Ruteng, Vox NTT- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Manggarai menjanjikan bantuan berupa material untuk korban badai Seroja asal Desa Compang Namut, Kecamatan Ruteng.
Kepala BPBD Manggarai, Libert Habut, Jumat (11/06/2021) pagi di ruang kerjanya mengatakan, dalam waktu dekat pihaknya akan mencairkan bantuan kepada korban badai Seroja asal Desa Compang Namut tersebut.
Jumlah penerima bantuan dari Desa Compang Namut menurut Libert, sebanyak enam kepala keluarga (KK).
Total keseluruhan bantuan yang diberikan yakni kurang lebih 80 lebih lembar seng.
Keseluruhan jumlah itu termasuk juga dengan 20 lembar seng yang akan diserahkan ke Maria Imelda Jeria Lete (51), warga asal Dusun Namut yang mengaku kecewa dengan pemerintah.
Selain seng, bantuan lain yang akan diserahkan untuk Imelda yakni paku seng dan paku balok masing-masing setengah kilogram.
“Karena dia punya itu kan (Maria Imelda Jeria Lete) kerusakannya hanya di bagian depan tu pak. Makanya jumlah hanya segitu,” tutur Libert.
Baca di sini sebelumnya: Tidak Diperhatikan, Seorang Janda Korban Badai Seroja di Manggarai Mengaku Kecewa dengan Pemerintah
Penulis: Igen Padur
Editor: Ardy Abba