Ruteng, Vox NTT- Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Matematika Universitas Katolik Indonesia (Unika) St. Paulus Ruteng melaksanakan kegiatan Bina Akrab dalam seminggu terhitung mulai tanggal 17 hingga 24 Januari 2022.
Kegiatan yang diselenggarakan secara Daring dan Luring itu bertujuan untuk memupuk rasa solidaritas, saling memiliki dan menjaga kekompakan dalam lingkup keluarga besar Prodi Pendidikan Matematika. Adapun peserta yang hadir yakni seluruh Mahasiswa Prodi Matematika tingkat satu sampai tiga.
Diketahui, dalam kegiatan Bina Akrab tersebut, peserta diberi banyak kegiatan. Semua kegiatan itu wajib untuk diikuti oleh seluruh peserta.
Ada kegiatan pembuatan kerajinan tangan, pembuatan alat peraga matematika hingga film pendek entah melalui via zoom ataupun tatap muka.
Semua kegiatan tersebut didesain untuk membina dan memperkuat semangat persatuan dan kesatuan serta mendorong mahasiswa-mahasiswi untuk mengenal lebih dekat terhadap sesamanya. Mereka semua masuk dalam sepuluh (10) kelompok.
Selain itu, kegiatan lain yang juga wajib diikuti antara lain yakni seminar, misa serta pameran hasil karya mahasiswa. Tema seminar tersebut adalah “Tantangan dan Peluang di Era Digital”.
Ricardus Jundu, pemateri seminari tersebut menerangkan tentang kompleksitas tantangan yang muncul dan dihadapi oleh mahasiswa-mahasiswi. Di tengah berbagai macam tantangan tersebut, lanjut Richardus, tersimpan sejuta peluang yang bisa dimanfaatkan dengan baik.
“Dalam Era Digital sekarang ini memang banyak tantangan yang kita hadapi, tetapi banyak juga peluang yang bisa kita manfaatkan untuk melakukan berbagai kegiatan positif,” tutur dosen yang merupakan moderator HMPS Pendidikan Matematika itu.
Untuk itu, ia mengharapkan agar dengan berbagai peluang dan tantangan yang ada, mahasiswa-mahasiswi Prodi Matematika bisa menjadi mahasiswa yang kreatif agar bisa bersaing di tengah arus perubahan dan perkembangan zaman.
Usai pelaksanaan seminar, peserta diarahkan untuk mengikuti kegiatan misa. Misa dipimpin langsung oleh Romo Ketua Prodi Matematika RD. Emilianus Jehadus.
Dalam kesempatan penyampaian kotbah, Pastor Emilianus menyampaikan harapannya agar mahasiswa Pendidikan Matematika terus menerus membina keakraban. Persaudaraan, lanjut Pastor Emilianus, adalah kunci dari sebuah persatuan.
Penulis: Grasela/Igen
Editor: Ardy Abba