Labuan Bajo, Vox NTT- Anggota Komisi IV DPR RI dari Fraksi NasDem Julie Sutrisno Laiskodat mendorong petani Manggarai Barat (Mabar) untuk meningkatkan budi daya tanaman kedelai.
Menurut Julie, jika dilihat dari potensi yang ada, Mabar bukan saja menjadi sentra hasil tanaman kedela, tetapi juga bisa menjadi sentra pembibitan kedelai nasional.
“Kita bersyukur Presiden Joko Widodo menetapkan Labuan Bajo sebagai destinasi pariwisata super premium. Ini saatnya untuk kita membaca peluang agar petani bisa sejahtera khususnya petani tanaman kedelai,” ujarnya saat membuka kegiatan Bimtek dan Sosialisasi Tanaman Pangan Tahun 2022 secara virtual di Hotel Perundi Labuan Bajo, Kamis (23/06/2022).
Komisi IV DPR RI, kata Julie, berkolaborasi dengan Kementerian Pertanian menggelar Bimtek dan sosialisasi tanaman pangan agar petani mendapat banyak ilmu.
Dia berharap, dengan Bimtek dan sosialisasi yang diberikan, hasil tanaman kedelai dapat ditingkatkan.
Sementara itu, Rian salah satu petani menyampaikan terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh Julie Sutrisno Laiskodat kepada para petani.
Bagi dia, Bimtek dan sosialisasi yang diberikan sangat berarti dalam meningkatkan hasil panen tanaman kedelai.
Penulis: Sello Jome
Editor: Ardy Abba