Ruteng, Vox NTT- Gorong-gorong jalan dalam lingkungan Kampung Mendo, Desa Golo Mendo, Kecamatan Wae Ri’i, Kabupaten Manggarai, sudah lama ambruk. Padahal jalan tersebut sudah dibangun lapisan penetrasi (lapen) macadam.
Jalan itu milik Pemerintah Kabupaten Manggarai dan dibangun saat kepemimpinan Bupati Deno Kamelus (almarhum) dan Wakil Bupati Viktor Madur.
Masyarakat di Desa Mendo terpaksa membuat titian kayu agar bisa melintas di jalan tersebut.
“Gorong-gorong ini sudah lama rusak parah, akibatnya lapen yang dibangun pemerintah sebelumnya tidak bisa digunakan. Lihat saja badan jalan yang sudah dilapen ini sudah tumbuh rumput, karena mobil sudah tidak bisa lewat,” ujar salah satu warga Mendo, Heliandri Onggal kepada VoxNtt.com, Senin (22/08/2022).
Heliandri berharap agar Pemerintah Kabutaten Manggarai kembali membangun gorong-gorong tersebut dengan kualitas yang baik.
“Saya berharap, agar pemerintah bangun ulang lagi kerowong ini, supaya jalan ini bisa digunakan lagi, mkasihan sudah dibuat aspal baru tidak terpakai,” katanya.
Selain itu, menurut dia, banyak warga Kampung Mendo saat membutuhkan mobil pengangkut barang atau bahan, namun tidak bisa melintasi jalan tersebut.
“Banyak warga terpaksa harus pikul barang berat, seperti bahan bangunan rumah dan lain-lain. Bulan lalu kami terpaksa buat jembatan kayu, supaya bisa lewat mobil angkut semen, bata, pasir kayu dan lain-lain,”
kata Heliandri.
Ia juga berharap kalau ada dana aspirasi dari DPRD Manggarai, terlebih khusus dari Dapil Wae Ri’i-Rahong Utara, agar segera membangun gorong-gorong yang rusak itu.
Penulis: Leo Jehatu
Editor: Ardy Abba